Pendidikan Anak
24 May 2022

Tips Menyiapkan Dana Pendidikan Anak dengan Reksadana Saham

Berinvestasi di Reksadana Saham sebagai persiapan biaya pendidikan anak bisa dilakukan untuk masa depan anak yang lebih cerah. Sebagai orang tua tentu menginginkan pendidikan yang terbaik bagi buah hati agar mereka bisa mendapatkan ilmu dan nantinya bisa berguna bagi dirinya sendiri maupun orang di sekitarnya.

Menyiapkan dana pendidikan sejak dini sangat penting dilakukan orang tua agar tetap stabil dalam keuangan dan tidak mengorbankan kebutuhan lain si anak. Investasi di Reksadana Saham merupakan cara yang tepat bagi orang tua untuk menabung jangka panjang dengan mudah. Kenapa demikian?

Apa itu Reksadana Saham?

Banyak orang tua yang mungkin belum memahami apa itu Reksadana Saham dan bagaimana manfaatnya bagi persiapan biaya pendidikan anak di masa depan. Reksadana sendiri adalah investasi yang dilakukan beberapa investor di suatu produk pilihan dari berbagai jenis investasi yang bisa dipilih. Nantinya dana yang investor setorkan akan dikelola oleh Manajer Investasi yang akan mengupayakan dana Anda bekerja secara maksimal.

Sedangkan Reksadana Saham adalah jenis Reksadana yang sebagian besar portofolio atau dananya diinvestasikan ke dalam saham perusahaan-perusahaan yang terdaftar di bursa saham.

Semakin baik pendidikan anak maka kebutuhan dana yang harus disiapkan orang tua juga semakin tinggi. Hal itu, bisa diantisipasi dengan berinvestasi di Reksadana Saham.

Sebelum itu, sebagai orang tua, pastikan Anda mengetahui bagaimana cara yang tepat dalam berinvestasi di Reksadana Saham,  sehingga investasi tetap berjalan lancar dan masa depan anak untuk meraih ilmu akan semakin baik karena rencana yang tepat.

Tips Menyiapkan Dana Pendidikan Anak dengan Reksadana Saham

Reksadana Saham adalah salah satu cara yang tepat untuk berinvestasi dalam upaya pengelolaan uang saat ini. Pasalnya, jika pemasukan tidak dikendalikan dan dialokasikan pada pos-pos yang tepat, bisa membuat pengelolaan keuangan menjadi kurang baik dan menghambat tujuan finansial di masa depan.

Setelah mengetahui apa itu Reksadana Saham kini Anda perlu ketahui juga bagaimana cara yang tepat dalam mempersiapkan dana pendidikan untuk anak di masa depan. Sehingga dana lebih siap untuk setiap pengeluaran untuk pendidikan terbaik bagi anak.

  1. Memiliki perencanaan anggaran khusus sekolah

    Setiap orang tua menginginkan pendidikan terbaik yang didapatkan oleh buah hati. Sehingga perencanaan yang dimiliki harus matang dan sesuai dengan kemampuan orang tua. Pastikan untuk melakukan perencanaan keuangan dengan sebaik mungkin agar bisa memberikan pendidikan yang terbaik bagi anak. Salah satunya dengan memiliki anggaran khusus sekolah.

    Anggaran setiap keluarga tentu berbeda-beda. Semakin banyak anggota keluarga, maka pengeluaran yang harus dilakukan juga semakin banyak. Hal itu bisa menjadi penghalang dalam memberikan pendidikan yang terbaik untuk masa depan anak.

    Anggaran khusus sekolah harus dipisahkan dengan biaya lainnya agar tidak tercampur untuk pengeluaran harian. Pastikan untuk mengetahui sekolah yang sudah diinginkan dan biaya anggarannya. Sehingga bisa memperkirakan berapa anggaran yang harus disiapkan untuk pendidikan masa depan anak.

  2. Menghitung kebutuhan biaya pendidikan

    Dalam menyiapkan anggaran pendidikan anak, harus mengetahui biaya rinci di setiap semester agar anak tidak mengalami hambatan dalam meraih ilmu. Biaya rinci setiap anak untuk mendapatkan pendidikan juga berbeda, tergantung dari fasilitas, keunggulan, kurikulum, dan tenaga pengajar yang dimiliki sekolah.

    Semakin baik hal tersebut dimiliki oleh sekolah, maka biaya juga meningkat mengikuti keunggulannya. Maka, pastikan untuk mengetahui biaya awal sekolah anak dengan baik agar bisa melakukan estimasi dalam perhitungan. Sebab, setiap pergantian tahun pendidikan, sekolah juga bisa menaikkan uang pembayarannya.

    Rincian kisaran biaya pendidikan pada anak meliputi biaya uang pangkal, SPP setiap bulan, ekstrakurikuler yang diinginkan, biaya buku, biaya perpisahan, dan biaya antar jemput. Semakin banyak kegiatan anak, maka biaya yang dibutuhkan juga semakin tinggi untuk disiapkan orang tua.

    Salah satu cara untuk menyimpan keuangan agar pendidikan anak lebih terjamin bisa dengan Reksadana Saham dengan keuntungan jangka panjang. Sifatnya yang mudah dijual maupun dibeli oleh investor, membuat Reksadana cocok untuk mempersiapkan pendidikan anak dengan aman dan terjamin.

  3. Menghitung kisaran biaya yang dibutuhkan saat anak masuk sekolah (pertimbangkan perihal inflasi)

    Biaya kebutuhan buah hati memang harus dipersiapkan sebaik mungkin agar mendapatkan yang terbaik. Salah satunya dalam pendidikan yang harus didapatkan anak dan orang tua sudah harus menyiapkan hal tersebut dengan matang. Tujuannya, agar keuangan yang dimiliki tetap aman dan stabil.

    Setiap anak memiliki kebutuhan sekolah yang berbeda dan orang tua bisa memberikannya sesuai kemampuan. Sayangnya, biaya pendidikan yang harus dipersiapkan orang tua juga harus mempertimbangkan faktor inflasi biaya pendidikan.

    Tingkat inflasi di sektor pendidikan menurut Badan Pusat Statistik (BPS) mencapai 3,81%. Sementara khusus kenaikan rata-rata uang pangkal pendidikan sendiri di Indonesia bisa mencapai 10 hingga 15% per tahunnya. Kenaikan inflasi biaya pendidikan yang tersebut bahkan bisa lebih tinggi dari inflasi di Indonesia selama 5 tahun sejak 2017 - 2021 dengan rata-rata 2,62% (sumber: www.bi.go.id).

    Selain itu, banyak hal yang menyebabkan biaya pendidikan di Indonesia makin meningkat setiap tahunnya, mulai dari kurangnya subsidi, adanya komersialisasi pendidikan dan juga peningkatan kesejahteraan guru.

    Berinvestasi pada instrumen Reksadana Saham guna mempersiapkan dana pendidikan anak dapat menjadi keputusan tepat karena dana yang dipersiapkan untuk 5 atau bahkan 10 tahun ke depan bisa terus bertambah dan persentase kenaikannya bisa melebihi kenaikan inflasi itu sendiri.

  4. Melakukan simulasi kisaran yang harus diinvestasikan pada Reksadana Saham setiap bulan

    Biaya pendidikan yang bisa saja naik di masa mendatang karena inflasi dan faktor-faktor lainnya bisa menjadi ketakutan tersendiri bagi orang tua. Tetapi, semakin matang persiapan dana pendidikan anak dari sekarang bisa membantu Anda meringankan kebutuhan di masa depan saat anak memasuki sekolah yang lebih tinggi.

    Setelah mengetahui apa saja biaya yang dibutuhkan dalam anggaran pendidikan anak nantinya dan memperhitungkan faktor inflasi selanjutnya orang tua harus menentukan besaran dana yang harus dimasukan pada Reksadana Saham setiap bulannya agar dana yang ingin dicapai bisa terpenuhi sesuai target waktu Anda.

  1. Siap berkomitmen dalam jangka panjang pada Reksadana Saham

    Jika orang tua sudah mengetahui sekolah anak yang diinginkan dengan kisaran biaya yang diperlukan, kini saatnya memantapkan niat dan merealisasikannya.

    Untuk mendapatkan keuntungan yang optimal dan sesuai keinginan dari Reksadana Saham, para orang tua atau investor harus berinvestasi secara konsisten dan berani berkomitmen pada diri sendiri. Sebab, Reksadana bukanlah tabungan yang memberikan keuntungan dengan cepat, melainkan membutuhkan waktu dan konsistensi.

    Jika Anda konsisten menyisihkan sebagian penghasilan Anda dalam Reksadana Saham, itu artinya dana yang Anda investasikan akan makin besar dan keuntungan yang bisa Anda peroleh juga berpotensi makin meningkat.

Keuntungan Reksadana Saham dalam Menyiapkan Pendidikan Anak

Setiap investor menginginkan keuntungan dalam produk investasi yang dimiliki, terutama jika memiliki tujuan untuk pendidikan anak. Ada beberapa keuntungan Reksadana Saham yang bisa didapatkan investor pada produk yang dimilikinya.

  1. Return investasi

    Dalam investasi Reksadana Saham investor bisa mendapatkan potensi return investasi yang cukup tinggi. Hal tersebut membuat daya tarik dalam melakukan investasi ini terlebih untuk yang konsisten untuk jangka waktu lama. Sehingga keuntungan yang didapatkan bisa semakin besar dan dapat digunakan untuk biaya pendidikan anak.

    Tetapi perlu diketahui setiap investasi akan memiliki risiko. Maka, investor harus selektif dalam memilih produk Reksadana dan berupaya meminimalkan risiko dengan analisa terlebih dahulu sebelum membeli.

  1. Fleksibel dalam melakukan transaksi

    Dalam Reksadana keuntungan yang didapat investor adalah kegunaannya yang lebih fleksibel atau mudah dicairkan. Sebab, Reksadana bisa dibeli maupun dijual kapan saja dengan cepat bahkan bisa dilakukan secara online.

    Kemudahan yang didapatkan dari transaksi Reksadana akan aman dan nyaman. Sebab, Manajer Investasi Reksadana diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar segala transaksi tetap terjaga.

  1. Sebagai diversifikasi investasi

    Setiap investasi memiliki risiko yang berbeda-beda. Maka, berinvestasi Reksadana Saham bisa digunakan sebagai salah satu cara diversifikasi aset atau investasi. Tujuannya tentu saja agar bisa memperkecil risiko yang akan terjadi pada satu jenis produk investasi dan menjaga portofolio yang dimiliki investor.

  2. Transparan

    Setiap transaksi dan kepemilikan Reksadana Saham akan dikelola secara transparan oleh Manajer Investasi untuk investor. Sehingga pertumbuhan dana dan laporan portofolio bisa dimonitor secara rutin oleh investor dalam mengelola produk yang dimiliki.

    Manfaat portfolio yang disajikan secara transparan adalah agar investor bisa melihat pertumbuhan dana juga keuntungan yang dimiliki. Selain itu, Anda sebagai investor juga bisa melihat apakah produk Reksadana tersebut memiliki kinerja sesuai dengan harapan yang diinginkan dan tidak merugikan.

    Keuntungan Reksadana Saham yang berpotensi Anda peroleh nantinya dapat membantu Anda dalam menyiapkan dana pendidikan anak.

DBS Treasures untuk Persiapan Pendidikan Anak dengan Reksadana Saham

Investasi Reksadana Saham melalui perbankan prioritas DBS Treasures dari PT Bank DBS Indonesia (“DBS”) dapat menjadi cara tepat untuk menyiapkan dana pendidikan anak dengan aman dan mudah hanya menggunakan aplikasi. Kelebihan investasi ini bisa dirasakan oleh investor dan berpotensi meraih keuntungan sesuai jangka waktu yang diinginkan.

  1. Pengelolaan investasi dilakukan oleh profesional

    Bagi seseorang yang menggunakan Reksadana Saham sebagai investasi masa depan tentu menginginkan pengelolaan produk yang dimiliki hanya dilakukan oleh pihak profesional. DBS Treasures bermitra dengan Manajer Investasi yang professional sehingga investor dapat tenang memilih dari produk yang tersedia. Sehingga kinerja produk yang dimiliki lebih optimal dalam memberikan potensi keuntungan.

  2. Didukung tim ahli untuk memandu berinvestasi 

    Setiap analisis pasar dari DBS Treasures dilakukan oleh tim ahli finansial yang berpengalaman dan proaktif. Sehingga investor tidak tertinggal peluang yang sesuai profil dan preferensi, di saat yang tepat, dalam investasi Reksadana Saham di pasar yang bergerak cepat.

    Melalui analisis pasar yang dilakukan secara tepat oleh tim ahli bisa mengkomunikasikan waktu yang tepat dalam berinvestasi. Sehingga, investor bisa mendapatkan peluang keuntungan dari investasi yang dimiliki dalam waktu yang panjang.

  3. Mengurangi risiko melalui diversifikasi

    Setiap investasi bisa memiliki risiko yang berbeda. Adanya diversifikasi bisa membantu investor dalam mengurangi risiko karena memiliki penyebaran dana di berbagai aset berbeda. Sehingga, diversifikasi bisa membantu stabilkan portofolio jika salah satu aset menurun.

  4. Kemudahan Bertransaksi di Aplikasi digibank by DBS

    Di DBS Treasures, semua aktivitas transaksi menjadi lebih mudah. Anda dapat melakukan melakukan penjualan, pembelian bahkan switching produk sekaligus di Aplikasi digibank by DBS ini. Termasuk juga saat menganalisa produk Reksadana yang menggunakan data dari Infovesta.

    Bagi Anda yang baru mendaftar sebagai investor, Anda akan dimudahkan saat proses pembuatan Single Investor Identification atau SID dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Jadi Anda tak perlu repot lagi menginstal aplikasi lain.

    Syarat yang harus Anda penuhi adalah menjadi Nasabah DBS Treasures dengan penempatan dana minimal Rp500 juta serta memiliki Aplikasi digibank by DBS, e-KTP, dan NPWP.

Bersama DBS Treasures, investasi Reksadana Saham untuk masa depan pendidikan anak bisa dipersiapkan orang tua dengan yakin secara matang. Pastikan kebutuhan pendidikan sampai jenjang yang diinginkan dengan perencanaan yang tepat dan sesuai kebutuhan buah hati.

Mari Diskusi

Hubungi kami Relationship Manager kami akan menghubungi Anda.

Lokasi Kami Kunjungi cabang terdekat kami di kota Anda.