Sudah tahukah Anda tentang jenis investasi Reksadana Pendapatan Tetap?
06 Apr 2022

Tips Memilih Manajer Investasi Agar Keuntungan Optimal

Sudah tahukah Anda tentang jenis investasi Reksadana Pendapatan Tetap? Lalu, apa hubungan investasi pada instrumen Reksadana dengan pentingnya memilih Manajer Investasi yang tepat? Bisakah keuntungan investasi Anda meningkat jika Manajer Investasi yang Anda pilih juga lebih profesional? Simak ulasan di bawah ini secara lengkap.

Reksadana Pendapatan Tetap merupakan salah satu jenis investasi yang menggunakan 80% modalnya untuk obligasi maupun efek utang. Pada instrumen satu ini, modal umumnya diinvestasikan dalam jangka waktu lebih dari satu tahun, biasanya 1 sampai 3 tahun.

Namun meskipun jangka waktu yang dibutuhkan relatif lebih lama, Anda dapat menikmati potensi keuntungan yang lebih tinggi. Anda tetap harus memahami bahwa setiap keuntungan yang tinggi selalu memiliki tingkat risiko yang sebanding.

Apa itu Reksadana Pendapatan Tetap? Serta bagaimana cara untuk memulainya? Anda harus memahami manfaat yang bisa didapat dengan investasi ini. Hal ini bertujuan agar konsistensi dalam membentuk portofolio dengan investasi Reksadana Pendapatan Tetap bisa dilakukan dengan sungguh-sungguh.

Keuntungan Melakukan Investasi Reksadana Pendapatan Tetap

Sebelum memulai sebuah investasi, mengetahui manfaat dan keuntungan apa saja yang bisa didapat merupakan langkah tepat. Sebab ini akan mencari acuan dalam mengambil pertimbangan. Oleh karena itu, berikut beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari instrumen investasi ini:

  1. Potensi Imbal Hasil Lebih Tinggi

    Apa itu Reksadana Pendapatan Tetap? Yaitu merupakan salah satu instrumen investasi yang menawarkan potensi return lebih tinggi dibandingkan sejumlah investasi lainnya. Melihat hal tersebut membuat instrumen ini menjadi incaran banyak investor dengan tujuan jangka menengah dan jangka panjang.

    Reksadana Pendapatan Tetap memberikan potensi imbal hasil lebih besar, sebab risiko yang diambil juga sebanding dengan keuntungan yang didapat. Hal ini akan berbeda jika Anda memutuskan untuk mengambil Reksadana Pasar Uang yang memiliki risiko lebih rendah.

  1. Memiliki Peluang Untung dari Capital Gain dan Dividen

    Memilih Reksadana Pendapatan Tetap, Anda berpotensi untuk mendapatkan keuntungan dari berbagai sumber. Pasalnya investasi ini memberikan keuntungan dari capital gain dan beberapa produk juga memiliki fitur dividen, sesuai dengan perjanjian dalam persentase tertentu atau biasa disebut yield coupon.

    Keuntungan ini cukup besar sebab dibagikan hampir setiap tahun sekali. Selain itu, keuntungan tersebut memberikan kenaikan dalam instrumen sehingga masuk ke dalam sebuah asset fixed income.

  1. Risiko Lebih Rendah

    Bagi pemula, memilih jenis investasi dengan risiko rendah menjadi pilihan sangat tepat. Sebab untuk masuk ke dalam dunia ini, Anda perlu memiliki kemampuan analisis kuat. Sehingga kerugian dapat diminimalisir.

    Namun, pada jenis Reksadana Pendapatan Tetap Anda memperoleh kesempatan berinvestasi dengan risiko lebih rendah dibandingkan jenis instrumen investasi lainnya. Hal tersebut dikarenakan grafik kenaikan dan penurunan tidak fluktuatif seperti pada Reksadana Saham.

    Penggunaan investasi ini juga aman dan sebaiknya dilakukan dalam jangka waktu 1-3 tahun. Selain itu, Nilai Aktiva Bersih (NAB) juga cenderung lebih stabil dan berprospek mengalami peningkatan secara berkala.

Tips Memilih Manajer Investasi Agar Keuntungan Lebih Optimal

Jika Anda ingin memulai investasi dan mendapatkan banyak keuntungan seperti yang telah disebutkan di atas, maka Anda memerlukan Manajer Investasi yang tepat. Manajer Investasi ini akan melakukan pengelolaan dana yang telah diinvestasikan. Oleh karena itu, ikuti pembahasan mengenai tips pemilihan Manajer Investasi yang tepat sebagai berikut:

  1. Memastikan Pengalaman yang Dimiliki

    Tips pertama dalam memilih Manajer Investasi yaitu dengan mengetahui pengalaman yang dimiliki. Menggunakan Manajer Investasi yang sudah berpengalaman lebih baik untuk mengelola dana yang akan Anda investasikan.

    Sebaiknya pilih Manajer Investasi dengan pengalaman minimal 5 tahun. Semakin lama suatu perusahaan berdiri, tentunya kemampuannya akan terus meningkat. Selain itu, pengambilan keputusannya dalam mengelola dana investasi menjadi tepat sasaran dalam menghadapi pergerakan pasar. Pasalnya, Manajer Investasi akan terus melakukan inovasi agar dana yang telah diinvestasikan akan memberikan keuntungan optimal.

  2. Mengetahui Rekam Jejak

    Mengetahui rekam jejak Manajer Investasi sebaiknya Anda lakukan dengan menyeluruh. Anda dapat melihatnya melalui berita yang terkait dengan Manajer Investasi tersebut.

    Pastikan Anda tidak mudah tergiur dengan penawaran besar yang diberikan sebelum meneliti rekam jejak yang dimilikinya. Cari tahu setiap berita terkait nama perusahaan Manajer Investasi beberapa tahun terakhir baik melalui media sosial maupun media cetak.

  3. Melakukan Pengecekan Silang pada OJK (Otoritas Jasa Keuangan)

     

    Memilih Reksadana Pendapatan Tetap tentunya membutuhkan Manajer Investasi tepercaya agar keuntungan yang didapat memberikan hasil signifikan. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan ketika memilih yaitu dengan melakukan pengecekan silang. 

    Maraknya penipuan membuat banyak surat izin operasi tersebar sangat luas tanpa stempel resmi. Untuk meminimalisir risiko, Anda dapat mengecek silang pada Otoritas Jasa Keuangan. Apabila penampilan data juga terdapat pada situs resmi OJK (Otoritas Jasa Keuangan), maka dapat dipastikan Manajer Investasi tersebut sudah terdaftar dengan resmi.

  4. Menjalankan Pengelolaan Investasi dengan Kinerja Konsisten

     

    Mempercayakan dana pada pelaksanaan investasi Reksadana Pendapatan Tetap memerlukan banyak ketelitian yang harus Anda lakukan. Sebab, jika salah memilih bisa jadi dana yang telah masuk justru dimanfaatkan untuk hal lain. Di mana hal tersebut bisa jadi memberikan dampak buruk kepada Anda pribadi.

    Pastikan untuk memilih Manajer Investasi dengan kinerja konsisten. Sehingga, Anda tidak akan khawatir terhadap pergerakan nilai drastis yang bisa saja terjadi.

  5. Biaya Transparan

    Memilih Manajer Investasi untuk menjalankan Reksadana Pendapatan Tetap memang tidak mudah dilakukan. Banyak hal perlu Anda pertimbangkan dengan matang sebelum memutuskan bekerja sama.

    Salah satunya dengan memperhatikan faktor transparansi. Pastikan untuk memilih Manajer Investasi yang mengungkapkan biaya secara transparan. Sebab hal ini nantinya akan memberikan pengaruh besar terhadap keputusan Anda investasi.

    Beberapa keputusan harus Anda pertimbangkan berdasarkan keterbukaan biaya jasa serta nilai wajar yang harus diberikan. Karena tidak semua Manajer Investasi yang memberikan harga tinggi pada jasanya memberikan hasil sesuai dengan keinginan.

  6. Kenali Risiko dan Imbal Hasil

     

    Mengenali tiap risiko yang bisa terjadi selama proses investasi dan imbal hasil menjadi hal wajib. Anda juga harus memahami strategi investasi dari Manajer Investasi yang dipilih. Jika penawaran yang diberikan selalu berkaitan dengan return tinggi, Anda harus teringat pada dua kemungkinan.

    Pertama, penipuan rawan terjadi pada seseorang yang memberikan penawaran hasil besar dalam waktu dekat. Kedua, berkaitan dengan tingkat risiko investasi yang terjadi. Sebab, keuntungan dan risiko dalam investasi sangat berbanding lurus.

Investasi Reksadana Pendapatan Tetap di DBS Treasures

Memilih Manajer Investasi dalam melaksanakan pengelolaan investasi memang tidak mudah. Selain harus teliti dalam melakukan seleksi, Anda perlu detail dalam mencari riwayat pengelolaan yang dilakukan. 

Salah satu cara melakukan investasi Reksadana Pendapatan Tetap agar sesuai tujuan Anda adalah dengan memilih investasi bersama perbankan prioritas DBS Treasures. DBS Treasures menjadi pilihan tepat jika Anda ingin melakukan diversifikasi terkait Reksadana Pendapatan Tetap, Reksadana Pasar Uang, maupun Reksadana Saham. Selain itu, Anda juga dapat memperoleh beberapa keuntungan seperti berikut ini:

  1. Dikelola oleh Manajer Investasi Profesional

    Dengan berinvestasi melalui DBS Treasures Anda dapat memilih Manajer Investasi yang tepat. Pasalnya, DBS Treasures bermitra dengan Manajer Investasi yang dapat mengelola dana Anda secara profesional. Anda tidak perlu khawatir, DBS Treasures memberikan akses ke Manajer Investasi terkemuka dan optimal dalam melakukan pekerjaannya.

    Sehingga, Anda tidak perlu lagi mencemaskan dana yang dititipkan meskipun dalam jumlah cukup besar. Selain itu, untuk memastikan kevalidan profesi Anda dapat melakukan penelitian terkait rekam jejak yang dimiliki. Sehingga, mempercayakan investasi bersama DBS Treasures dapat dilakukan dengan tenang dan nyaman.

  1. Memberikan Wawasan Lengkap Dalam Memandu Pilihan

    Jika Anda masih pemula dalam dunia investasi, sulit mengetahui dan menganalisa pergerakan pasar maupun kinerja produk. Sekarang tidak perlu khawatir dan ragu untuk mencoba. Sebab, DBS Treasures memberikan fasilitas lengkap terkait pemanduan investasi yang akan dilakukan.

    Anda dapat berkomunikasi secara langsung dengan tim ahli finansial. Keahliannya pun tidak perlu diragukan dalam mengatasi tantangan ekonomi dan proaktif dalam memenuhi aspirasi finansial Anda. Sehingga Anda dapat mengambil keputusan investasi secara yakin di saat yang tepat.

  2. Mengurangi Risiko dengan Metode Diversifikasi

    Setiap investasi tentu memiliki risiko. Tidak terkecuali pada instrumen satu ini. Untuk meminimalisir terjadinya kerugian, DBS Treasures mengatur investasi dengan metode diversifikasi.

    Dana Anda akan dibagi dengan cara menyebar pada berbagai aset atau instrumen perusahaan. Sehingga, apabila terjadi risiko yang tak terduga maka tidak merusak secara menyeluruh pada portofolio yang dimiliki.

    Dalam melakukan investasi Reksadana di DBS Treasures, Anda akan disarankan untuk memilih beberapa opsi. Jika menginginkan potensi hasil cepat, Anda dapat memilih rentang 1-3 tahun. Namun, apabila sudah memahami prospek dan pergerakan sekaligus hasil yang ditawarkan, mengambil rentang 3-5 tahun tidak menjadi masalah bagi Anda.

Tunggu apa lagi? Banyak keuntungan dan kemudahan yang bisa Anda dapatkan jika berinvestasi Reksadana di DBS Treasures. Anda tidak perlu ragu lagi untuk memilih DBS Treasures sebagai mitra untuk berinvestasi. Melakukan investasi Reksadana Pendapatan Tetap akan lebih aman, memiliki potensi keuntungan yang tinggi, serta dapat dilakukan 24/7 melalui Aplikasi digibank by DBS, serta berprospek jangka panjang dapat Anda lakukan bersama DBS Treasures.

Hubungi Kami

Hubungi kami Relationship Manager kami akan menghubungi Anda.

Lokasi Kami Kunjungi cabang terdekat kami di kota Anda.