Table of Contents |
---|
Makanan untuk Kulit Berjerawat yang Ampuh Banget!
|
Masalah jerawat sangat mengganggu. Agar tidak semakin parah, salah satu caranya dengan memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi setiap hari. Cukup banyak jenis makanan yang dapat membantu Sahabat digibank agar jerawat yang muncul bisa segera teratasi.
Untuk mendapatkan makanan ini juga mudah dan harganya terjangkau. Agar semakin hemat, kamu bisa membeli dan membayar belanjaan tersebut menggunakan QRIS. Kamu pun bisa mengatasi masalah jerawat dengan mudah tanpa harus keluar uang banyak untuk merawat wajah.
Makanan untuk Kulit Berjerawat yang Ampuh Banget!
Bahan alami yang ada di dalam makanan, seperti buah-buahan, sayuran dan kacangan mengandung zat yang sangat penting bagi tubuh. Tidak hanya menjadi sumber energi, kandungan bahan tersebut ada yang berfungsi sebagai antioksidan, pelindung kulit dan menetralisir minyak yang menyebabkan jerawat.
Kamu dapat mengobati jerawat dengan cara menyenangkan dan hemat karena tidak perlu ke dokter. Fasilitas bayar QRIS yang ditawarkan toko bahan makanan tersebut juga akan memudahkan Sahabat digibank dalam bertransaksi. Simak yuk bahan makanan apa saja yang ampuh untuk mengatasi kulit berjerawat!
1. Buah Beri
Pilihan pertama, kamu bisa memanfaatkan buah beri lho. Jenis buah yang masuk dalam kelompok ini cukup banyak, mulai dari stroberi, rasberi, beri biru, beri hitam, kismis merah, kismis putih, dan kismis hitam. Beri kaya manfaat karena mengandung banyak jeni vitamin, termasuk vitamin C yang penting bagi kesehatan kulit wajah.
Kandungan zat buah ini dapat membantu menangkal radikal bebas yang menyebabkan kulit rusak dan rentan terserang kuman penyebab jerawat. Kolagen di dalamnya akan menjaga elasitas kulit sehingga bisa mempercepat penyembuhan jerawat.
2. Pepaya
Selain harganya murah dan mudah di dapat, banyak manfaat dari buah pepaya, termasuk untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Pepaya mengandung enzim aktif yang dikenal dengan nama papain, fungsinya sebagai eksfoliasi.
Papain akan membantu proses pengangkatan sel kulit mati, menjaga kelembaban kulit dan mencegah munculnya jerawat. Bahan aktif dalam pepaya juga bisa membantu menyamarkan noda bekas jerawat di wajah kamu. Vitamin, mineral dan antioksidan di dalamnya juga akan menjadikan kulit semakin elastis.
Baca Juga: Tempat Wisata di Jakarta Terpopuler 2024
3. Salmon
Asam lemak omega-3 yang terdapat pada ikan salmon sangat baik untuk kesehatan kulit. Vitamin, mineral, dan antioksidan di dalamnya dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari, mengurangi risiko kanker, menyamarkan noda di wajah dan menangkal radikal bebas.
Omega-3 dan antioksidan merupakan zat yang dapat mengurangi peradangan sehingga bisa membantu mengatasi jerawat. Kandungan zat yang ada dalam ikan salmon juga dapat menetralisir racun dalam tubuh.
Nah, mengkonsumsi ikan salmon merupakan cara yang mudah dan praktis untuk menjaga kecantikan kulit dari dalam.
4. Labu
Jerawat muncul karena kondisi kulit yang mudah menjadi tempat berkembang biaknya kuman. Penyebab jerawat adalah kotoran yang menumpuk dan produksi minyak berlebihan. Kamu bisa lho memanfaatkan labu untuk mengatasinya karena labu mengandung zat yang dapat menetralisir produksi minyak di wajah.
Zink dan asam alfa hidroksida dalam labu dapat membantu menghaluskan kulit. Keduanya juga bisa menjaga keseimbangan kadar pH kulit kamu sehingga tidak mudah terserang kuman.
Cara menggunakan labu untuk mengatasi jerawat cukup banyak. Kamu bisa mengolahnya menjadi aneka hidangan dan mengkonsumsinya agar wajah bebas jerawat. Selain itu, bisa juga dengan menghaluskan dan memakainya sebagai masker.
5. Lemon
Kunci agar kulit tidak mudah berjerawat adalah dengan menjaga kebersihannya dan menghilangkan tumpukan sel kulit mati yang tidak terangkat merupakan sarang kuman penyebab jerawat non inflamasi.
Kamu bisa mencegah jerawat dengan mudah, cukup dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung asam nitrat karena secara alami dapat membantu mengangkat sel kulit mati. Tidak perlu bingung memilih jenis bahan makanan atau minuman yang bisa menjadi pilihan, sebab kamu dapat menggunakan lemon saja.
Lemon mengandung asam nitrat yang cukup tinggi. Kandungan pH di dalamnya dapat membantu untuk mengurangi peradangan yang terjadi karena jerawat serta mampu mengontrol produksi minyak agar tidak berlebihan.
Minuman dari bahan lemon, seperti lemon tea atau perasan lemon dapat mengatasi berbagai masalah pada wajah. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan secara langsung dengan memotong dan mengoleskan lemon pada seluruh bagian wajah. Praktis dan mudah, bukan?
6. Kacang-Kacangan
Tidak sedikit orang yang salah persepsi tentang kacang-kacangan dan mengira jika makanan ini dapat menyebabkan jerawat. Sebenarnya justru kacang sangat baik lho untuk kesehatan kulit wajah. Sahabat digibank bisa nih mengatasi jerawat dengan cara mudah dan menyenangkan menggunakan olahan kacang-kacangan.
Selama kamu tidak mengalami riwayat alergi terhadap kacang-kacangan, dapat mengkonsumsi kacang tanah, kacang merah, dan lentil yang merupakan sumber makanan rendah gula dan mampu mencegah munculnya jerawat.
Kacang mengandung nutrisi seperti selenium, vitamin E, magnesium, tembaga, mangan, zat besi, kalium dan kalsium yang dapat menghilangkan jerawat dengan efektif.
7. Alpukat
Siapa yang tidak mengenal alpukat? Buah ini terkenal enak dinikmati sebagai jus. Alpukat sudah lama dipercaya dapat menjaga kelembaban dan kehalusan kulit. Tidak hanya itu, buah satu ini juga mampu membantu untuk mengatasi jerawat.
Kandungan vitamin C dan vitamin E di dalamnya selain menutrisi kulit juga bisa menjaga kelembaban dan elastisnya. Karena itu kulit semakin kuat dan tidak rentan terserang kuman penyebab jerawat.
Gizi di dalam alpukat bisa mengurangi peradangan yang terjadi pada kulit berjerawat. Kamu bisa mendapatkan manfaat alpukat dengan cara menyenangkan lho, seperti mengkonsumsinya langsung, menjadikan jus atau menggunakannya sebagai masker.
8. Brokoli
Brokoli biasanya dikonsumsi dengan cara memasaknya dengan tambahan aneka sayuran yang lain. Kamu juga bisa mengkonsumsi sayuran hijau ini sebagai jus yang menyegarkan.
Tidak hanya menyehatkan tubuh, konsumsi brokoli juga bisa menjadikan wajah bersih dan tidak mudah muncul jerawat. Brokoli termasuk jenis sayuran yang kaya antioksidan sehingga bisa mengatasi radikal bebas yang berbahaya untuk kulit wajah.
Selain itu, brokoli juga mengandung anti peradangan jenis sulforaphane yang dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Brokoli juga rendah leusin yang bisa mengurangi produksi sebum, penyebab munculnya jerawat.
Beberapa makanan diatas cukup mudah untuk ditemukan Sahabat digibank di supermarket. Untuk belanja makanan tersebut, kamu bisa menggunakan digibank QRIS sebagai alat transaksi yang mudah, cepat dan aman.
Kamu bisa lebih mudah sat set bayar belanja bahan makanan untuk mengatasi jerawat, apalagi Aplikasi digibank juga menyediakan limit hingga 10juta/transaksi/hari. Selain itu,kamu juga bisa menikmati beberapa promo menarik yang saat belanja di berbagai merchant pilihan. Cara bayar QRIS merupakan pilihan tepat bagi kamu yang tidak ingin ribet dan ingin mendapat banyak manfaat.
Yuk hilangkan jerawat dengan mudahyaitu dengan mengkonsumsi makanan sehat dan nikmati kemudahan belanja di supermarket dengan menggunakan QRIS dari Aplikasi digibank by DBS. Cek di sini ya untuk info lebih detailnya!