Obligasi Pemerintah bisa dijadikan sebagai pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin melakukan investasi dengan aman dan rendah risiko. Obligasi merupakan surat utang yang dapat diperjualbelikan. Sebenarnya tidak hanya pemerintah saja yang bisa menerbitkan Obligasi.
Perusahaan swasta juga bisa melakukannya untuk mengumpulkan modal bisnis dengan sistem meminjam. Pihak penerbit Obligasi baik itu pemerintah maupun perusahaan swasta akan memberikan imbal hasil berupa kupon kepada investor sesuai kesepakatan di awal.
Obligasi yang diterbitkan oleh pemerintah biasanya bertujuan mengumpulkan dana untuk melakukan pembangunan. Contohnya seperti membangun fasilitas umum, memperbaiki jalan, dan lainnya.
Apa Itu Obligasi Pemerintah?
Obligasi yang diterbitkan oleh pemerintah bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda yang baru menjajal dunia investasi. Mengapa bisa demikian? Karena Obligasi ini tergolong aman dan rendah risiko sehingga sangat cocok untuk tipe investor konservatif dan moderat.
Obligasi yang diterbitkan pemerintah ialah surat utang yang dikeluarkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk memperoleh pembiayaan pembangunan. Instrumen ini cukup aman karena dikeluarkan langsung oleh pemerintah sehingga lebih terjamin.
Semua warga negara Indonesia bisa beli Obligasi Pemerintah, baik berupa ORI (Obligasi Negara Ritel) maupun SR (Sukuk Ritel) secara perseorangan. Para investor akan memperoleh imbal hasil berupa bunga (kupon) dengan besaran jumlah yang telah disepakati di awal perjanjian.
Kupon ORI bersifat tetap jadi investor akan menerima imbal hasil dalam jumlah yang sama setiap bulannya. Hal ini menjadi salah satu kelebihan Obligasi yang diterbitkan pemerintah karena besaran imbal hasilnya tidak dipengaruhi oleh kondisi pasar.
Kelebihan Membeli Obligasi yang Diterbitkan Pemerintah
Ada banyak sekali keuntungan yang akan didapatkan ketika Anda menginvestasikan dana ke Obligasi yang dikeluarkan pemerintah. Keuntungan yang akan Anda dapatkan tidak hanya bersumber dari bunga atau kupon. Tapi juga bisa diperoleh dari capital gain.
Apakah Anda sudah tahu apa saja keunggulan Obligasi yang diterbitkan pemerintah? Jika belum, sebaiknya simak kelebihannya selengkapnya di bawah ini.
- Imbal Hasil Bersifat Tetap
Seperti yang telah disinggung di atas, nilai imbal hasil atau kupon ORI dan SR bersifat tetap. Sehingga besaran imbal hasil yang diperoleh tidak akan dipengaruhi kondisi pasar. Dengan demikian, risiko investasi lebih terminimalisir dan Anda tidak perlu memantau kondisi pasar secara real time untuk mengoptimalkannya.
Namun, ada beberapa jenis Obligasi keluaran pemerintah yang menggunakan imbal hasil mengambang atau tidak tetap (floating). Untuk lebih amannya Anda bisa beli Obligasi Pemerintah berupa ORI atau SR yang menawarkan imbal hasil tetap (fixed rate).
- Memperoleh Imbal Hasil Secara Berkala
Tidak hanya memberikan imbal hasil yang bersifat tetap pemerintah juga akan membayar kupon secara berkala. Kupon tersebut akan diberikan setiap bulan atau sesuai dengan kesepakatan di awal.
Ada kupon yang diberikan setiap 1 bulan sekali, ada yang 3 bulan sekali, dan ada juga yang diberikan setiap 6 bulan sekali jadi silakan dicek di surat perjanjiannya.
- Menawarkan Bunga yang Lebih Tinggi dari Deposito
Deposito memang produk investasi yang aman dan rendah risiko namun bunga yang ditawarkan kurang maksimal bagi sebagian investor. Obligasi yang dikeluarkan oleh pemerintah dapat menjadi alternatif yang tepat.
Pasalnya, suku bunga atau kupon yang ditawarkan lebih tinggi dari rata-rata bunga Deposito. Sehingga bisa diandalkan untuk mengembangkan dana dengan aman dan minim risiko. Jika ingin memperoleh imbal hasil yang maksimal sebaiknya pilihlah Obligasi jangka panjang atau memperpanjangnya secara berkala.
- Dapat Dijadikan Sebagai Jaminan
Obligasi yang diterbitkan pemerintah juga dapat dijadikan sebagai bahan jaminan ketika Anda mengajukan pinjaman di bank atau institusi keuangan. Tidak hanya itu, Obligasi juga dapat dijadikan sebagai jaminan ketika Anda membeli saham.
- Memperoleh Keuntungan Ganda dari Capital Gain
Keuntungan yang akan Anda peroleh tidak hanya dari kupon tapi juga bisa didapatkan dari capital gain. Peminat Obligasi yang diterbitkan pemerintah cukup tinggi sehingga nilainya berpeluang mengalami kenaikan.
Apa yang dimaksud dengan keuntungan yang diperoleh dari capital gain? Yaitu keuntungan yang didapatkan dari selisih harga beli dengan harga jual. Ketika nilai Obligasi tersebut sedang naik Anda bisa menjualnya ke pasar efek untuk memperoleh keuntungan dari selisih harganya.
- Lebih Aman dan Rendah Risiko
Obligasi yang diterbitkan oleh pemerintah jauh lebih aman karena telah dijamin Undang-undang. Dengan demikian, risiko gagal bayar kemungkinannya sangat kecil sehingga lebih aman untuk tipe investor konservatif dan moderat.
Kelebihan ini menjadi salah satu alasan mengapa Obligasi yang diterbitkan pemerintah banyak diminati masyarakat.
Karakteristik Obligasi Negara Ritel (ORI)
ORI merupakan salah satu produk Obligasi Pemerintah yang banyak diminati masyarakat umum karena memiliki banyak kelebihan. Apakah Anda masih ragu membeli ORI? Jika masih ragu sebaiknya pahami dulu karakteristiknya secara detail pada pembahasan berikut ini.
- Dapat Diperjualbelikan Tanpa Surat
ORI merupakan produk Obligasi yang bersifat tradable karena dapat diperjualbelikan di pasar sekunder. Jadi ketika membeli ORI, Anda dapat menjualnya kembali ke pasar sekunder setelah mendapatkan kupon pertama.
ORI ditetapkan sebagai produk Obligasi tanpa surat (scripless) karena kepemilikannya hanya berupa Nomor Transaksi Penerimaan Negara (NTPN). NTPN akan Anda dapatkan setelah melakukan pembelian di pasar perdana. Sementara pada pasar sekunder, kepemilikan ORI akan ditampilkan dalam portofolio setiap investor.
- Menawarkan Kupon Tetap
Nilai imbal hasil atau kupon yang ditawarkan bersifat tetap atau (fixed rate). Jadi besaran kupon yang akan Anda terima dihitung berdasarkan tingkat suku bunga acuan yang telah disepakati di awal perjanjian. Dengan demikian, besaran kupon tidak akan dipengaruhi oleh kondisi pasar.
- Minimal Pembeliannya Cukup Terjangkau
ORI termasuk Obligasi yang diterbitkan pemerintah dengan minimal pembelian yang terjangkau. Masyarakat dapat membelinya mulai dari nominal Rp1 juta hingga maksimal Rp3 miliar per orangnya. Namun, jika Anda ingin memperoleh keuntungan yang maksimal maka sebaiknya belilah ORI sebanyak mungkin sesuai kemampuan Anda.
- Dapat Dijadikan Sebagai Jaminan
Mengajukan pinjaman merupakan salah satu solusi ketika seseorang membutuhkan dana secara cepat. Tapi bagaimana jadinya jika tidak memiliki jaminan? ORI yang masih berlaku bisa dijadikan sebagai jaminan pinjaman di bank. Jadi jangan khawatir ketika membutuhkan dana dalam keadaan darurat, karena Obligasi bisa dijadikan jaminan utang.
- Tidak Terpengaruh Inflasi
Imbal hasil yang akan Anda peroleh tidak banyak terpengaruh oleh kondisi ekonomi yang sedang terjadi. Meskipun terjadi inflasi yang tinggi, besaran kupon akan diberikan secara utuh sesuai suku bunga acuan yang telah tercantum di perjanjian.
Cara Membeli Produk Obligasi yang Diterbitkan Pemerintah
Setelah memahami karakteristik ORI, apakah sekarang Anda tertarik membelinya? Jika masih bingung cara membeli Obligasi yang diterbitkan Pemerintah Anda bisa menyimak langkah-langkah pada penjelasan berikut.
- Melakukan Registrasi
Proses registrasi dapat Anda dilakukan kapan saja bahkan sebelum pembelian SBN Ritel dibuka oleh pemerintah. Anda dapat melakukan registrasi melalui sistem elektronik yang disediakan Mitra Distribusi (Midis).
Untuk melakukan registrasi Anda perlu memiliki nomor Single Investor Identification (SID) yang dikeluarkan oleh Kustodian Sentral Efek lndonesia (KSEI). Jadi sebelum melakukannya, Anda harus membuat nomor SID terlebih dahulu.
- Melakukan Pemesanan Obligasi
Setelah berhasil melakukan registrasi, Anda dapat melakukan pemesanan Obligasi untuk melanjutkan ke proses selanjutnya. Sebelum melakukan pemesanan, sebaiknya baca dan pahami ketentuan dalam Memorandum Informasi yang telah tersedia.
- Melakukan Pembayaran
Ketika pesanan telah diverifikasi Anda akan memperoleh kode pembayaran (billing code) dari Mitra Distribusi. Kode tersebut berguna untuk penyetor dana investasi melalui bank persepsi. Penyetoran bisa dilakukan melalui teller, mesin ATM, internet banking, mobile banking, pos, atau lembaga lainnya.
Penyetoran dana investasi tidak boleh dilakukan melewati batas maksimal yang telah ditentukan. Setelah melakukan penyetoran dana Anda akan mendapatkan Nomor Transaksi Penerimaan Negara (NTPN).
Mulai Investasi di Obligasi Pemerintah melalui DBS Treasures
DBS Treasures merupakan perbankan prioritas yang akan mendukung dalam mengelola dan mewujudkan aspirasi finansial Anda. Dengan memilih mitra DBS Treasures, Anda dapat yakin mengambil keputusan investasi yang akurat di saat yang tepat.
Dengan demikian, investasi yang Anda lakukan akan lebih terarah untuk mewujudkan tujuan finansial yang lebih mapan. Berikut berbagai keuntungan menjadi Nasabah prioritas DBS Treasures yang harus Anda ketahui:
- Dana Anda akan Dikelola oleh Profesional
Tidak perlu ragu memilih DBS Treasures karena dana Anda akan dikelola oleh para Manajer Investasi profesional yang sudah berpengalaman di bidangnya. Dengan demikian, kinerja produk investasi akan lebih optimal sehingga dapat menghasilkan keuntungan yang optimal untuk Anda.
- Informasi dan Wawasan Seputar Investasi dari Para Ahli
Para Nasabah akan dibekali dengan berbagai informasi seputar dunia investasi untuk menambah wawasan. Dengan demikian, Anda dapat mengambil keputusan finansial yang akurat di saat yang tepat.
Informasi tersebut akan diberikan secara proaktif oleh tim ahli finansial profesional. Informasi tersebut meliputi hasil analisa pasar hingga peluang investasi terkini yang sudah disesuaikan dengan aspirasi tiap Nasabah.
- Diversifikasi Investasi untuk Meminimalisir Risiko
DBS Treasures menyediakan berbagai pilihan produk investasi yang dapat mempermudah Anda mendiversifikasi dana investasi. Dengan melakukan diversifikasi, risiko kerugian akan terminimalisir karena dana Anda tidak diinvestasikan di satu tempat.
- Kemudahan dalam Transaksi
Melalui Aplikasi digibank by DBS, Anda dapat melakukan berbagai langkah investasi secara fleksibel. Di aplikasi tersebut, Anda bisa membuat Single Investor Identification (SID) hingga melakukan jual beli investasi tanpa perlu berpindah-pindah platform.
Melalui Aplikasi digibank by DBS, semua kebutuhan investasi telah tersedia secara lengkap. Tentu ini sangat memudahkan bagi Anda yang baru menjajal investasi.
Ketika kondisi pasar mengalami fluktuasi, Anda dapat dengan mudah melakukan switching investasi di aplikasi tersebut. Dengan demikian, tidak perlu lagi bersusah-payah pergi ke bank atau perusahaan manajemen aset untuk melakukannya.
Apakah Anda mulai tertarik? Tunggu apa lagi, segera daftarkan diri menjadi Nasabah perbankan prioritas DBS Treasures untuk menikmati semua keuntungan tersebut. Mulai investasi di Obligasi Pemerintah bersama DBS Treasures untuk mewujudkan finansial yang sesuai dengan aspirasi Anda.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa kunjungi laman https://www.dbs.id/id/treasures-id/investasi/structured-product/investing-in-bonds.