Obligasi Pemerintah
25 Apr 2023

Begini 5 Tahapan Membeli Obligasi Pemerintah

Obligasi Pemerintah merupakan salah satu instrumen investasi yang populer di kalangan masyarakat. Hal ini disebabkan minimnya resiko dari investasi tersebut. Apa maksudnya? Anda bisa melihat informasi selengkapnya di artikel berikut ini.

Selain itu, Anda juga akan mengenal berbagai tahapan yang diperlukan untuk membeli Obligasi tersebut jika Anda berminat. Oleh sebab itu, mari simak ulasan di bawah ini.

Mengenal Obligasi Pemerintah

Jadi, Obligasi sendiri adalah surat utang yang diterbitkan perusahaan maupun pemerintah. Obligasi ini diterbitkan sebagai cara untuk memperoleh sejumlah dana agar suatu usaha bisa berjalan.

Telah disebutkan sebelumnya bahwa Obligasi bisa diterbitkan oleh pemerintah. Obligasi dari pemerintah ini memiliki konsep yang sama dengan Obligasi lainnya. Namun dana yang didapatkan dari Obligasi ini akan digunakan pemerintah untuk menambah anggaran yang defisit sehingga pembangunan negara pun bisa berjalan dengan lancar.

Obligasi pemerintah dianggap lebih aman karena lembaga yang menerbitkan adalah negara itu sendiri. Peluang negara mengalami gagal bayar akan lebih minim daripada lembaga lainnya. Selain itu, jenis Obligasi ini dijamin oleh undang-undang sehingga investor pun akan dilindungi dengan hukum yang jelas.

Selain itu, jenis Obligasi ini juga menawarkan berbagai keuntungan bagi investor, seperti:

  1. Kupon memiliki nilai lebih tinggi daripada rata-rata bunga Deposito dari bank BUMN pada umumnya
  2. Kupon bisa diperoleh secara berkala
  3. Beberapa Obligasi bisa diperdagangkan di pasar sekunder sehingga investor bisa memperoleh atau menjual Obligasi di luar waktu yang ditetapkan pemerintah
  4. Membantu pembangunan negara yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

Bila Anda tertarik untuk memperoleh berbagai keuntungan seperti yang sudah disebutkan di atas, mari simak berbagai tahapan untuk mendapatkannya di bawah ini.

5 Tahapan Membeli Obligasi dari Pemerintah

Pada intinya, ada dua cara yang bisa Anda lakukan dalam membeli Obligasi yang diterbitkan pemerintah, yaitu melalui pasar perdana dan sekunder. Berikut ulasannya:

1.    Pasar Perdana

Anda bisa membeli Obligasi langsung dari pemerintah Jika Anda ingin membeli Obligasi di pasar perdana, maka Anda harus menunggu pemerintah sampai mengumumkan tanggal kapan Anda bisa membelinya.

Pembelian Obligasi di pasar perdana bisa membuat investor berpeluang memperoleh harga terbaik. Jadi, jika Anda membelinya dengan nominal Rp5 juta, maka Anda akan memperoleh Obligasi dengan nilai investasi sebesar Rp5 juta juga

2.    Pasar Sekunder

Perdagangan Obligasi yang tidak langsung dilakukan saat penerbitan, akan terjadi di pasar sekunder. Jadi, jadwal perdagangan Obligasi di sini bisa terjadi kapan saja. Namun, tidak semua Obligasi dari pemerintah bisa dijual di sini

Di pasar sekunder, harga yang Anda bayar belum tentu setara dengan nilai investasi yang bisa Anda peroleh. Misalnya, jika Anda membeli Obligasi dengan nominal Rp5 juta, maka Anda bisa memperoleh nilai investasi di bawah atau di atasnya.

Bagi sebagian investor, Obligasi milik pemerintah tidak hanya menguntungkan setelah dibeli dari pasar perdana saja. Namun, mereka juga bisa berpeluang memperoleh capital gain karena harga yang fluktuatif di pasar sekunder.

Di samping itu, para investor tidak perlu bingung karena terdapat berbagai perusahaan yang memberikan kemudahan untuk investor agar bisa berinvestasi.

Tahapan Melakukan Investasi Obligasi

Berikut beberapa tahapan yang perlu Anda lakukan:

1.    Memahami Jenis Obligasi yang Akan Dipilih

Obligasi dari pemerintah mempunyai jenis yang beragam. Contohnya, ada SBR (Savings Bond Ritel) dan ORI (Obligasi Negara Ritel). Kedua Obligasi ini memiliki berbagai perbedaan pada fiturnya, seperti masa jatuh tempo.

Di samping itu, SBR mempunyai tingkat kupon yang mengambang, namun mempunyai nilai minimal. Akan tetapi, ORI mempunyai kupon tetap. SBR juga tidak bisa diperjualbelikan di pasar sekunder, namun ada fitur early redemption. Sedangkan ORI bisa diperjualbelikan di pasar sekunder.

2.    Memilih Distributor

Jika sudah memahami jenis Obligasi yang akan dipilih, maka mulailah memilih distributor Obligasi. Pilihlah distributor dengan reputasi yang baik sehingga investasi Anda pun bisa lebih aman.

Selain itu, Anda juga bisa mempertimbangkan hal lain seperti keahlian tim di distributor tersebut hingga keuntungan apa saja yang bisa Anda peroleh dengan berinvestasi di sana.

3.    Membuka Rekening dan Mendaftar SID

Bila Anda sudah mantap dalam memilih perusahaan, maka Anda bisa membuka rekening di perusahaan tersebut. Anda bisa sekaligus mencari informasi lebih jauh terkait cara sistem investasi ini.

Selain itu bila Anda merupakan investor baru, berarti Anda harus memperoleh SID atau Single Investor Identification. SID adalah nomor yang Anda perlukan setiap bertransaksi dengan Obligasi. Nomor ini bisa diajukan ke Biro Administrasi Efek atau Emiten serta berbagai Perusahaan Publik.

4.    Mulailah Bertransaksi

Anda bisa mulai bertransaksi Obligasi dengan rekening yang Anda punya. Jika Anda ingin bertransaksi di pasar sekunder, maka Anda bisa langsung melakukannya. Namun jika Anda ingin bertransaksi di pasar perdana, maka Anda perlu menunggu jadwal dari Pemerintah hingga Obligasi diterbitkan

Dalam bertransaksi Obligasi, tentu Anda harus menyiapkan sejumlah dana. Dana tersebut bisa bervariasi, tergantung dari seberapa banyak Anda berinvestasi. Namun, Anda bisa memulai investasi dengan nominal Rp1 juta saja. Jika sudah menyiapkan dananya, maka Anda bisa langsung membayarnya tepat waktu.

5.    Pantau Obligasi Anda

Setelah membeli Obligasi, bukan berarti Anda harus membiarkannya begitu saja. Anda bisa saja bertransaksi di pasar sekunder dengan menjual Obligasi tersebut atau bahkan membeli Obligasi lainnya sebagai tambahan investasi. Namun jangan lupa juga untuk memperhatikan perkembangannya agar Anda berpeluang memperoleh capital gain.

Jika Obligasi Anda tidak bisa diperdagangkan di pasar sekunder, Anda bisa mencoba fitur lain seperti early redemption. Dengan demikian, Anda bisa memperoleh sejumlah dana investasi kembali sebelum jatuh tempo. Fitur ini biasanya akan dijadwalkan oleh pemerintah

Berinvestasi Obligasi bersama DBS Treasures

Di atas Anda sudah mengetahui berbagai hal tentang Obligasi dari pemerintah beserta cara membelinya. Bila Anda tertarik dengan Obligasi ini, maka Anda bisa berinvestasi bersama perbankan prioritas DBS Treasures.

DBS Treasures siap menjadi mitra Anda dengan menawarkan berbagai keuntungan investasi Obligasi, seperti:

  • Mendapatkan kupon secara berkala sampai jatuh tempo
  • Tingkat kupon yang didapatkan berada di atas suku bunga Deposito pada umumnya
  • Adanya kemungkinan untuk memperoleh capital gain
  • Hanya memerlukan biaya spread, yakni biaya selisih antara harga beli Obligasi dengan harga jual
  • Dapat bertransaksi di mana saja selama 24 jam melalui Aplikasi digibank by DBS

Dapatkan dukungan analisis pasar terkurasi dari tim ahli finansial yang akan mengomunikasikannva. Ada pula peluang terkini yang sudah disesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan portfolio Anda, dimotori Artificial Intelligence/Machine Learning (AI-ML). Insight tersebut dilengkapi solusi terkurasi terkait investasi (Grow) dan asuransi (Protect), sehingga Anda dapat cepat dan yakin berinvestasi melalui media sesuai preferensi.

Itulah ulasan mengenai tahapan membeli Obligasi Pemerintah. Jika Anda berminat membelinya bersama DBS Treasures, silahkan klik di sini untuk memperoleh informasi selanjutnya.

Mari diskusi bersama kami agar yakin mengambil keputusan dengan solusi khusus untuk Anda.

Investasi Sekarang di Aplikasi digibank by DBS.