Kapan Waktu yang Tepat Mengajukan Pinjaman Cepat Cair KTA?
10 Jan 2022

Kapan Waktu yang Tepat Mengajukan Pinjaman Cepat Cair KTA?

Mengajukan pinjaman cepat cair serta mempunyai sejumlah hutang memang sering menjadi hal yang dihindari oleh banyak orang. Tentu saja hal ini wajar rasanya karena pinjaman nantinya bisa menjadi beban untuk keuangan. Lebih-lebih bila jumlah yang kamu ajukan relatif besar.

Mengelola dana pinjaman dengan kurang tepat juga bisa memberikan dampak buruk untuk keuangan secara keseluruhan. Oleh sebab itu, begitu penting selalu mempunyai perhitungan serta pertimbangan yang tepat saat akan melakukan pengajuan pinjaman.

Tetapi, jika pinjaman ini diambil dengan pertimbangan dan alasan yang tepat, tentu saja dapat memperbaiki kondisi keuangan. Pengajuan pinjaman saat ini bahkan bisa dilakukan dengan mudah karena kamu bisa memilih pinjaman KTA online.

Jenis-jenis KTA, Kenali Sebelum Mengajukan Pinjaman

Sebelum kamu mengajukan pinjaman cepat cair yang satu ini, tentu saja kamu harus mengenal jenisnya terlebih dahulu. Berikut berbagai macam jenisnya, antara lain:

  1. KTA Dana Cepat
    KTA Dana Cepat merupakan sebuah produk pinjaman yang mempunyai keunggulan dari segi pencairan. Seperti nama yang dimilikinya, KTA Dana Cepat memiliki pencairan yang relatif lebih cepat jika dibandingkan dengan jenis lainnya.
    Ketika mengajukan pinjaman, waktu memang menjadi salah satu pertimbangan. Maklum saja, terkadang karena waktu serta proses yang lama membuat kita enggan meminjam uang di instansi resmi. Namun, dengan memilih KTA Dana Cepat, kamu bisa mendapatkan dana dengan cepat.
  2. KTA Tenor Panjang
    Jenis yang lainnya adalah KTA Tenor Panjang. Seperti nama yang dimilikinya, KTA Tenor Panjang mempunyai tenor yang jauh lebih lama bila dibandingkan dengan pinjaman lain.
    Biasanya, durasi atau tenor yang diberikan hingga lebih dari 3 tahun. Selain itu cicilannya juga cicilan tetap sehingga tidak akan memberatkan keuanganmu.
  3. KTA Bayar Awal
    Jenis yang lain ialah KTA Bayar Awal. Produk KTA Bayar Awal ini selalu membebaskan tagihan dari biaya penalti bila kamu membayar lunas hutang jauh lebih cepat dibandingkan dengan tanggal jatuh tempo yang sudah menjadi kesepakatan.
    Jenis KTA Bayar Awal ini sebenarnya bisa membantumu ketika ingin utang lebih cepat selesai, dengan menggunakan KTA Bayar Awal, kamu tidak perlu cemas membayar penalti pelunasan karena pembayaran dipercepat.
    Bukan hanya itu, jenis KTA Bayar Awal ini bisa membuatmu memperoleh dana pinjaman dengan jumlah yang lebih besar serta suku bunga yang dimilikinya juga sangat kompetitif.
  4. KTA Payroll
    Jenis pinjaman cepat cair yang lainnya adalah KTA Payroll. Jenis KTA Payroll sangat cocok untuk karyawan yang penghasilannya disalurkan di bank tertentu. Dengan menggunakan sistem payroll ini, bank akan menjadi lebih yakin jika kamu bisa membayar kembali utang.
    Dengan penghasilan yang sudah pasti masuk setiap bulan, penghasilanmu akan dipotong untuk cicilan bulanan. Bukan hanya itu, KTA Payroll juga sangat berguna bagi kamu yang lupa dengan tanggal cicilan.
    Hal menarik lain ialah KTA Payroll memiliki bunga yang jauh lebih ringan bila kita membandingkannya dengan KTA regular. Selain itu, proses pencairannya juga jauh lebih cepat.

Ini Waktu yang Tepat Mengajukan Pinjaman Cepat Cair KTA

Banyak orang yang beranggapan jika mengajukan pinjaman KTA hanya digunakan untuk kebutuhan yang bersifat darurat, seperti saat sedang membutuhkan uang untuk ke rumah sakit atau sedang dilanda masalah keuangan.

Padahal, produk pinjaman cepat cair ini bisa digunakan untuk memenuhi berbagai keinginanmu, seperti:

  1. Berlibur
    Sekarang ini, liburan sudah bukan lagi menjadi sebuah kebutuhan tersier maupun hal yang mewah, nyatanya liburan begitu penting untuk mengurangi stres serta suntuk. Bahkan liburan juga digunakan untuk mengembalikan semangat karena banyaknya pekerjaan kantor.
    Kemana saja liburan yang kamu inginkan, pasti kamu membutuhkan uang untuk membeli tiket masuk, biaya transportasi, membeli oleh-oleh hingga penginapan. Meskipun telah merencanakannya jauh-jauh hari hingga menyisihkan uang, tapi karena terlalu stres dengan pekerjaan, alhasil menjadi liburan dadakan.
    Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan KTA. lebih menariknya lagi, kamu dapat mengubah liburanmu menjadi produktif karena bisa menghasilkan konten yang kemudian bisa dijual untuk mencicil KTA.
  2. Saat rumah bocor dan membutuhkan renovasi
    Ketika rumah sedang bocor dan membutuhkan dana untuk melakukan renovasi, melakukan pengajuan pinjaman KTA online bisa menjadi solusi. Renovasi memerlukan dana yang cukup banyak, contohnya untuk membayar pekerja hingga membeli bahan bangunan.
    Bila tidak segera direnovasi, tentu saja bocor akan menjadi semakin parah. Selain itu, biaya perbaikannya juga menjadi semakin mahal. Oleh sebab itu, hindari penundaan renovasi bila begitu diperlukan.
  3. Ingin merintis bisnis untuk usaha sampingan
  4. Plafon pinjaman KTA bisa mencapai puluhan juta dengan suku bunga yang sangat kompetitif. Jika ingin membuka bisnis sampingan untuk mengisi waktu saat liburan atau jam pulang kantor tiba, menggunakan KTA sebagai modalnya bisa menjadi pilihan.
    Dengan menggunakan KTA, kamu bisa tetap memenuhi segala kebutuhan hidupmu dari gaji, sedangkan cicilannya bisa menggunakan hasil dari bisnismu.
  5. Membeli gadget untuk meningkatkan produktivitas di rumah
    Setelah pulang dari kantor, apa yang akan kamu lakukan? Jika kamu bosan bersantai, kamu bisa mengembangkan bakat yang kamu miliki atau lebih meningkatkan produktivitas seperti belajar mendesain hingga melakukan berbagai macam hal lain.
    Namun, untuk melakukannya tentu membutuhkan gadget yang mumpuni. Seperti yang diketahui, gadget mumpuni memiliki harga yang tidak murah, bahkan memiliki harga puluhan juta. Apalagi jika kamu juga ingin membeli meja dan kursi untuk menambah kenyamananmu.
    Dengan menggunakan pinjaman KTA, kamu bisa membeli semua gadget yang kamu perlukan. Apalagi, melalui pemanfaatan gadget ini, kamu bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah yang diputar kembali untuk membayar cicilan.
    Dengan cara ini, produktivitasmu akan semakin meningkat dan kenaikan bonus hingga gaji akan menantimu dengan sendirinya.
  6. Membuat momen pernikahan yang lebih berkesan
    Pernikahan adalah sebuah momen penting di dalam hidup seseorang. Pernikahan akan berlangsung sekali dalam seumur hidup sehingga semua pasangan tentu saja ingin membuat sebuah pesta pernikahan yang berkesan.
    Contohnya saja ketika ingin mengundang tamu dalam jumlah banyak, serta mewujudkan pernikahan yang diidamkan. Kamu bisa merealisasikannya dengan menggunakan KTA, namun tentu saja menikah dengan dana KTA harus diperhitungkan dengan baik.
    Kamu bisa memperhitungkan kemampuan gajimu, selain itu kamu juga harus menyesuaikan cicilan dengan kondisi finansial. Apalagi jika nantinya setelah menikah, kamu harus bertanggung jawab dengan kehidupan pasanganmu.
  7. Menyambut kelahiran anak
    Kelahiran anak tentu saja akan disambut dengan sangat suka cita oleh semua pasangan. Tidak hanya cinta, namun kebutuhan juga harus dipenuhi dengan baik. Biaya pernikahan sampai perlengkapan bayi menjadi hal yang harus kamu penuhi.
    Jika sudah menabung namun ada kebutuhan yang tidak bisa ditolak, kamu bisa mengajukan pinjaman cepat cair KTA. Pinjaman ini bisa digunakan untuk biaya yang tidak terduga nantinya.
  8. Modifikasi mobil
    Ingin modifikasi mobil kesayangan namun tidak bisa karena tabungan untuk kebutuhan lain? Bila ini yang menjadi masalahmu, kamu bisa memanfaatkan KTA untuk modifikasi mobil.
    Kamu dapat melakukan modifikasi sesuai dengan keinginanmu, contohnya seperti mengganti ban, mengganti cat mobil, atau melakukan berbagai macam modifikasi lain.
  9. Saat ingin meningkatkan skill dengan mengikuti pelatihan
    Mengikuti sejumlah pelatihan yang digunakan untuk meningkatkan skill memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Contohnya saja ketika kamu ingin memperdalam bahasa seperti bahasa Inggris dan Mandarin.
    Kamu bisa mengajukan pinjaman cepat cair untuk mewujudkannya. Kamu dapat melihat mana tempat pelatihan atau kursus yang mumpuni, kemudian total seluruh biayanya, dan mulai ajukan KTA untuk membayar semuanya hingga lulus, sehingga kamu bisa lebih fokus dalam mengikuti pelatihan tersebut.

Pilihan Produk Pinjaman Cepat Cair KTA Terbaik

Meskipun bisa memenuhi seluruh keinginanmu dengan memanfaatkan KTA, namun tentu saja kamu tidak bisa memilih sembarang produk. Sekarang ini tidak sedikit bank yang menawarkan produk KTA dengan berbagai penawaran.

Salah satu pilihan KTA yang bisa kamu jadikan sebagai referensi adalah digibank KTA. digibank KTA merupakan produk KTA dari Bank DBS Indonesia yang berkomitmen untuk mengedepankan digibank sebagai digital banking terbaik agar bisa memenuhi semua kebutuhan finansialmu.

Ada berbagai keunggulan yang dimiliki pinjaman KTA online ini, seperti:

  1. Bebas ribet. Sebagai sebuah produk KTA terbaik, tentu saja pengajuan digibank KTA ini bebas ribet. Bayangkan saja, kamu bisa melakukan pengajuan secara online dari mana saja serta kapan saja.
    Kamu bisa mengajukan dengan menggunakan Aplikasi digibank by DBS maupun menggunakan website go.dbs.com/kta. Pengajuan digibank KTA bisa kamu lakukan dari genggaman tanganmu saat ini juga dan tidak memerlukan dokumen apapun, cukup hanya menuliskan nomor e-KTP dan NPWP.
  2. Approval dengan proses sangat cepat
    digibank KTA memiliki proses approval yang sangat cepat, kamu hanya perlu menunggu selama 60 detik untuk proses approvalnya.
  3. Dana bisa langsung cair di rekening
    Bila pengajuan pinjamanmu disetujui, nantinya dana akan langsung cair ke rekening digibank by DBS. Total dana mencapai Rp80 juta.
  4. Bunga sangat kompetitif
    digibank KTA menawarkan bunga yang sangat kompetitif karena mulai dari 0,95% saja per bulannya. Cicilannya pun terjangkau karena bisa mencapai 36 bulan.
  5. Aman serta terpercaya
    digibank KTA merupakan produk yang sangat terpercaya karena telah terdaftar di OJK. Sehingga kamu tidak perlu meragukan keamanannya.

Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki, tertarik melakukan pengajuan digibank KTA? jika kamu belum menjadi nasabah, berikut langkah yang harus kamu lakukan, seperti:

  1. Apply melalui website go.dbs.com/kta
  2. Tunggu persetujuan dalam waktu 60 detik
  3. Bila sudah disetujui, kamu bisa download Aplikasi digibank by DBS
  4. Lakukan verifikasi biometrik dengan bantuan dari agen digibank
  5. Dana akan langsung cair ke rekening digibank yang kamu miliki dengan besaran hingga Rp80 juta.

Sedangkan, bila kamu sudah menjadi nasabah digibank KTA, berikut beberapa langkah yang bisa kamu ikuti, antara lain:

  1. Klik Personal Loan pada menu utama aplikasi
  2. Lengkapi semua data diri yang diminta
  3. Tunggu proses persetujuan kredit dalam waktu 60 detik saja
  4. Pilih limit serta tenor pinjaman yang kamu inginkan
  5. Dana akan cair secara real time ke rekening digibank yang sudah kamu miliki hingga Rp80 juta

digibank KTA memang bisa menjadi pilihan tepat ketika sedang mencari pinjaman cepat cair, kamu bisa melakukan list berbagai barang yang ingin kamu beli, atau hal yang ingin kamu lakukan. Wujudkan sekarang bersama dengan digibank KTA.

 

Download Now Buat yang belum memiliki Aplikasi digibank by DBS