Cara investasi reksadana yang mudah bisa menjadi pilihan bagi pasangan untuk mengatur keuangan keluarga. Benar bahwa uang bukan segalanya, namun untuk memenuhi kebutuhan hidup, seperti beli beras, bayar tagihan listrik dan air, sampai ke toilet umum saja butuh uang. Apalagi bagi keluarga yang sudah mempunyai anak, kebutuhan hidup semakin bertambah.
Pasangan suami istri harus membiayai pendidikan anak dan investasi untuk masa depan. Jika suatu hari terkena krisis keuangan, langkah apa yang harus dilakukan untuk tetap menjaga keharmonisan dengan pasangan? Cara investasi di reksadana bisa menjadi solusi.
Tips Tetap Harmonis dengan Pasangan Meski Krisis Keuangan
Pernikahan tanpa cinta, bakal susah menemukan kebahagiaan. Namun cinta saja tidak cukup untuk membina rumah tangga. Pasangan suami istri perlu dana agar bisa mencukupi semua kebutuhan hidup. Banyak keluarga yang sebelumnya harmonis, begitu mendapat masalah tentang keuangan, akhirnya berantakan.
Kondisi ekonomi negara yang tidak stabil bisa berpengaruh pada pendapatan keluarga. Jika tidak pandai menyikapi, bisa menjadi penyebab hancurnya rumah tangga. Cara investasi reksadana yang tepat dan dilakukan sejak awal membina rumah tangga bisa menjadi antisipasi agar kesejahteraan keluarga tetap terjaga. Krisis keuangan bisa terjadi kapan saja. Berikut tips untuk menghadapinya.
1. Terbuka
Keterbukaan antara suami istri sangat penting. Karena komunikasi yang kurang baik bisa menyebabkan salah paham. Pasangan juga tidak bisa mencari solusi bersama ketika ada masalah, sedangkan keharmonisan rumah tangga merupakan tanggung jawab bersama.
Sikap saling terbuka harus dibina dari awal pernikahan dan dijaga selamanya. Dengan demikian semua masalah akan menjadi beban bersama dan mencari penyelesaian juga bersama. Ide dan pemikiran pasangan bisa menjadi jalan keluar dari setiap persoalan.
2. Buat kesepakatan
Ketika menghadapi krisis keuangan, agar tetap harmonis, pasangan perlu membuat kesepakatan menyesuaikan dengan kondisi tersebut. Sebagai contoh bisa mengganti barang yang sebelumnya rutin dibeli dengan jenis barang berkualitas di bawahnya yang lebih murah. Selisih dana tersebut dapat dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan mendesak yang harus segera dipenuhi.
Kemudahan cara investasi reksadana yang saat ini ada merupakan salah satu langkah untuk mempersiapkan keluarga ketika menghadapi krisis keuangan. Keuntungan dari investasi tersebut bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan selama krisis terjadi.
3. Pangkas pengeluaran
Suami istri merupakan dua individu yang menyatu dalam rumah tangga. Pengeluaran salah satu dari mereka bisa menjadi beban untuk yang lain. Dalam kondisi krisis keuangan, memangkas pengeluaran adalah keputusan bijak. Gunakan dana tersebut untuk membeli produk investasi sehingga nantinya bisa membantu mengatasi krisis tersebut.
Cara investasi reksadana yang lebih simpel dan menguntungkan bisa menjadi antisipasi agar keluarga tidak mengalami krisis ekonomi. Namun apabila hal tersebut terjadi, pasangan harus siap menghadapi agar tetap harmonis.
4. Bekerja sama mencari penghasilan
Jika sebelumnya hanya suami yang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup, selama mengalami krisis tidak ada salahnya istri membantu. Pendapatan suami dan istri bisa digunakan untuk memenuhi semua biaya hidup.
Sekarang banyak pilihan pekerjaan yang bisa dilakukan dari rumah sehingga istri tetap dapat menjalankan perannya. Kerja sama antara suami istri bisa menjadi solusi agar krisis dapat segera teratasi. Bahkan jika penghasilan terus bertambah, bisa digunakan untuk berinvestasi dengan cara investasi reksadana yang paling sesuai.
5. Ubah tujuan keuangan
Mengubah tujuan keuangan bisa menjadi solusi agar keharmonisan keluarga tetap terjaga. Sebagai contoh jika sebelumnya pasangan mempunyai tujuan keuangan untuk berlibur di akhir tahun, karena kondisi ekonomi tidak stabil bisa mengubahnya. Prioritaskan semua dana yang ada untuk memenuhi kewajiban seperti biaya hidup dan membayar cicilan.
Cara investasi di reksadana bisa menjadi pilihan untuk menyiapkan kembali dana guna keperluan yang sebelumnya tertunda karena krisis. Menunda pengeluaran yang kurang mendesak tidak akan mengurangi keharmonisan keluarga, bahkan bisa sebagai solusi.
Tujuan keuangan yang sebelumnya sudah direncanakan dapat ditunda, diganti atau dibatalkan. Semua tergantung separah apa krisis keuangan yang terjadi pada rumah tangga tersebut. Sikap optimis bahwa suami dan istri akan bisa melewati situasi krisis sangat penting. Dengan demikian tidak sampai mengganggu keharmonisan keluarga.
6. Buat skala prioritas
Tidak semua keinginan harus dipenuhi. Dalam masa krisis keuangan, pasangan harus bisa membuat skala prioritas pengeluaran mana yang perlu didahulukan. Tujuannya agar kesejahteraan tidak menurun secara drastis.
Sebelum membuat skala prioritas pertimbangkan dampak dan resikonya. Namun pada kondisi tertentu bisa saja ada rencana dan keinginan yang harus dikorbankan dengan cara menunda sampai keuangan membaik, atau bahkan membatalkannya.
Dalam membuat skala prioritas, pertimbangkan juga keharmonisan keluarga. Beberapa keputusan mungkin akan membuat pasangan kecewa sehingga berdampak pada keharmonisan. Agar hal tersebut tidak terjadi, komunikasi dan diskusi sangat penting. Ketika menghadapi situasi krisis, sikap berhati-hati dan penuh pertimbangan bisa dilakukan agar bisa mengambil keputusan terbaik.
7. Tetap berusaha menabung
Banyak yang menganggap bahwa menabung hanya bisa dilakukan ketika kondisi keuangan keluarga surplus. Hal tersebut sangat keliru. semua keluarga harus menganggap menabung merupakan kebutuhan sehingga tetap harus terpenuhi meski kondisi keuangan keluarga sedang tidak baik.
Dengan menyisihkan uang untuk menabung, justru bisa membuat pikiran tenang karena meski krisis tetap mempunyai cadangan dana. Ini yang bisa membuat keharmonisan rumah tangga tetap terjaga meski sedang mengalami masalah keuangan.
8. Berinvestasi
Seperti menabung, berinvestasi juga sangat penting. Semua keluarga perlu sedikit memaksakan diri agar bisa membeli produk investasi. Dengan berinvestasi bukan hanya mengamankan dana agar tidak habis dalam waktu sekarang, tetapi juga sebagai cara mengembangkan agar jumlahnya bertambah.
Saat ini banyak perusahaan yang menyediakan produk investasi yang bisa memberikan banyak keuntungan, salah satunya adalah reksadana. Sudah banyak yang mendapatkan keuntungan dengan berinvestasi dalam instrumen ini. Semakin cepat memulai investasi, maka akan semakin besar keuntungan yang bisa diperoleh.
Cara investasi reksadana semakin simpel. Banyak bank yang menyediakannya dalam bentuk aplikasi sehingga dapat diakses kapan saja dan dimana saja. Untuk berinvestasi dalam instrumen ini juga mudah dan tidak perlu pengetahuan khusus karena investor bisa mempercayakan dananya pada manajer investasi. Dengan demikian investor bisa mendapatkan banyak keuntungan.
Atur Keuangan dengan Investasi Reksadana di digibank by DBS
Agar tetap harmonis, pasangan bisa mengatur keuangan secara bersama. Cara investasi reksadana yang mudah memungkinkan setiap pasangan untuk bersama mengelola keuangan keluarga. Salah satu bank yang menyediakan instrumen reksadana yang mudah diakses adalah bank DBS melalui Aplikasi digibank by DBS.
Cara investasi di reksadana merupakan solusi agar pasangan tidak mengalami krisis ekonomi, atau kalau pun terjadi tidak berdampak buruk dan bisa tetap harmonis. digibank by DBS peduli dengan semua keluarga sehingga menyediakan berbagai fitur investasi yang mudah dan menguntungkan. Keuntungan investasi reksadana melalui aplikasi ini adalah:
- Tersedia lebih dari 50 produk reksadana yang menguntungkan
- Ada 3 fitur kategori yaitu: kinerja terbaik, produk paling populer serta scoring terbaik
- Bisa memulai investasi dari Rp100.000 yang terjangkau bagi siapa saja
- Terdapat fitur autodebet secara berkala dan fleksibel bagi yang ingin rutin berinvestasi
- Untuk mendaftar SID atau Single Investor Identification, jual beli dan switch produk, hanya dalam satu aplikasi digibank by DBS yang simple dan user friendly
Dengan cara investasi reksadana yang mudah di digibank siapa saja bisa mengelola keuangannya sehingga terhindar dari dampak krisis keuangan. Kini siapa saja dapat hidup dengan lebih sejahtera bersama digibank. Tertarik untuk berinvestasi dalam fitur reksadana? Cek di sini informasi detailnya.