Strategi Investasi Deposito agar Cuan Maksimal
Perbedaan Deposito dan Tabungan
Strategi Investasi Deposito agar Cuan Maksimal
- Pilih Jenis Deposito yang Tepat
- Tentukan Masa Tenor sesuai Kebutuhan
- Bagilah Dana Depositomu
- Perpanjang Depositomu
Poin penting:
- Keuntungan investasi deposito lebih aman dan terbilang mudah, namun deposito sangat bergantung dengan pajak
- Perbedaan tabungan dan deposito: Tabungan digunakan untuk menabung sementara deposito adalah instrumen investasi
- Agar investasi deposito makin cuan memang butuh strategi, akan tetapi mengalokasikan dana dengan bijak dan memilih platform investasi yang tepat adalah kunci keberhasilan investasi
Mau memulai perjalanan investasimu dengan lebih percaya diri?
Investasi deposito bisa jadi sebuah pilihan tepat untuk kamu jika ingin menyimpan dana. Deposito ini merupakan wadah untuk menyimpan uang dalam jangka waktu tertentu. Berbeda dari tabungan biasa, produk deposito biasanya menawarkan nilai bunga yang lebih besar.
Sama halnya seperti bentuk investasi yang lain, menyimpan dana dalam bentuk deposito harus dilakukan dengan cermat. Mari cari tahu strategi seperti apa yang perlu kamu lakukan agar deposito bisa menghasilkan cuan yang maksimal.
Kelebihan Investasi Deposito
Setiap jenis investasi memiliki kelebihan masing-masing. Sebelum mulai berinvestasi, kamu perlu tahu apa saja kelebihan instrumen yang akan kamu pakai. Berikut adalah beberapa kelebihan deposito yang bisa kamu andalkan sebagai instrumen investasi.
● Relatif Aman
Salah satu keunggulan dari deposito adalah memiliki penjaminan LPS atau Lembaga Penjamin Simpanan. Ini membuat deposito terbilang sangat aman dan terhindar dari risiko gagal bayar.
Selain itu, deposito juga terbilang aman karena tidak terpengaruh oleh pergerakan pasar. Sebenarnya fakta ini bisa dilihat dari dua sisi. Terasa menguntungkan karena nilai investasimu tidak akan merosot jauh namun juga nilai keuntungannya memang terbilang kecil.
Inilah yang membuat deposito disebut sebagai instrumen investasi rendah risiko. Jika kamu adalah tipe investor pemula dan masih sangat konservatif maka deposito bisa jadi sebuah pilihan tepat.
● Bunga Lebih Besar
Jika dibandingkan dengan tabungan biasa di bank, deposito punya nilai bunga yang jauh lebih besar. Biasanya pihak bank akan menentukan besar suku bunga deposito berdasarkan nilai dana dan jangka waktu penyimpanannya. Kamu juga tidak perlu cemas karena nilai bunga ini sudah ditentukan dari awal.
● Terbilang Mudah
Perlu kamu ketahui bahwa investasi dalam bentuk deposito itu terbilang mudah. Disebut mudah karena kamu hanya perlu menyetorkan uang di awal. Berbeda dari investasi saham dan reksadana yang mungkin membutuhkan analisis secara berkelanjutan.
Ini juga yang menjadi alasan kenapa deposito banyak direkomendasikan untuk pemula atau mereka yang memilih investasi konservatif. Hanya saja kamu tetap harus berhati-hati dan memilih deposito yang tepat agar bisa mendapat hasil sesuai harapan.
● Menabung Lebih Efektif
Deposito juga merupakan solusi untuk menabung lebih efektif. Melalui deposito ini, kamu hanya bisa menarik dana sesuai jangka waktu yang sudah disepakati bersama. Jadi kamu tidak boleh asal-asalan menarik uang yang sudah didepositokan sehingga nilai tabungan tidak akan terus berkurang.
Perbedaan Deposito dan Tabungan
Mari pahami lebih lanjut mengenai perbedaan antara tabungan dan deposito karena keduanya hampir sama. Perbedaan yang paling mendasar terletak pada fleksibilitas yang dimiliki. Jika dilihat dari poin ini maka tabungan lebih fleksibel untuk diakses dibandingkan deposito.
Saat menyimpan uang dalam bentuk deposito, kamu tidak bisa sesuka hati menarik dana. Kamu harus menunggu sampai tiba jatuh tempo yang sudah disepakati bersama pihak bank. Lain halnya dengan tabungan dimana kamu bisa mengakses dan melakukan penarikan dana kapan saja kamu mau.
Perbedaan lainya terletak pada suku bunga. Deposito memiliki suku bunga yang nilainya lebih tinggi daripada tabungan biasa. Nilai bunga ini memang berbeda-beda tergantung bank mana yang kamu pilih. Namun, secara keseluruhan memang nilainya lebih besar daripada produk tabungan biasa.
Fungsi utama dari deposito dan tabungan itu sendiri saja sudah sangat berbeda. Tabungan digunakan untuk menabung sementara deposito adalah instrumen investasi. Kamu bisa menggunakan tabungan untuk menyimpan dana darurat dan deposito sebagai wadah untuk menyimpan uang agar target finansialmu di masa depan tercapai.
Strategi Investasi Deposito agar Cuan Maksimal
Sampai di sini, apakah kamu semakin tertarik untuk menyimpan dana dalam bentuk deposito? Jika iya maka kamu harus menerapkan strategi yang tepat agar depositomu bisa menghasilkan cuan yang memuaskan. Berikut ada beberapa strategi jitu yang bisa kamu terapkan.
● Pilih Jenis Deposito yang Tepat
Pertama-tama kamu harus memilih jenis deposito yang tepat. Pilihan jenis deposito akan berpengaruh pada keuntungan yang bisa kamu peroleh nantinya. Dalam hal ini ada 2 jenis deposito yang bisa kamu pilih yaitu Deposito Rupiah dan Deposito Valas.
Tentu saja kamu harus memilih jenis deposito sesuai dengan kebutuhanmu. Kamu juga harus memastikan bahwa deposito tersebut nantinya bisa membantumu untuk mencapai tujuan finansial.
Sebagai contoh, jika kamu ingin menggunakan deposito sebagai instrumen investasi jangka pendek maka kamu bisa memilih deposito rupiah. Nilai uang yang diinvestasikan relatif rendah, yaitu 1 juta dan tenor dari satu bulan. Sementara bunga yang ditawarkan tinggi sampai 5%.
Namun jika kamu pengen dapat bunga yang kompetitif serta tenornya jangka panjang, maka deposito valas adalah pilihan yang tepat. Tersedia 10 mata uang asing yang bisa kamu pilih.
● Tentukan Masa Tenor sesuai Kebutuhan
Berikutnya pastikan kamu memilih masa tenor yang sesuai dengan kebutuhan. Dalam hal ini kamu juga harus mempertimbangkan tujuan investasimu. Itulah mengapa sangat penting untuk mengetahui apa sebenarnya tujuan investasimu dan kapan kamu ingin meraihnya.
Penentuan masa tenor ini juga harus kamu sesuaikan dengan potensi bunga yang nanti bisa kamu terima. Jika kamu merasa bingung maka tidak ada salahnya untuk membuat perhitungan bersama pihak bank. Dari sini kamu akan mengetahui berapa masa tenor yang tepat agar nanti nilai profit bisa optimal.
● Bagilah Dana Depositomu
Strategi berikutnya yang juga bisa kamu terapkan adalah membagi dana deposito. Misalnya saja kamu punya uang sebanyak Rp100 juta. Jangan meletakkan semua uang ini di satu deposito dengan masa tenor yang sama.
Kamu bisa membaginya dengan porsi Rp50 juta pada deposito dengan jangka waktu 1 tahun lalu Rp50 juta lainnya deposito 2 tahun. Jika deposito di tahap pertama tadi sudah selesai, maka kamu bisa menarik semua dananya lalu diinvestasikan lagi dalam bentuk deposito.
Strategi seperti ini ternyata bisa membantu kamu mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Likuiditasnya juga lebih cepat tanpa ada penalti. Hal ini akan meningkatkan peluang suku bunga yang lebih tinggi di masa depan.
● Perpanjang Depositomu
Strategi terakhir yang bisa kamu coba adalah perpanjang deposito milikmu. Memperpanjang deposito bisa membantu kamu mengunci suku bunga untuk jangka waktu lebih lama. Hal ini tentu akan membuat kamu bisa mendapatkan profit yang jauh lebih besar pada periode yang cukup panjang.
Biasanya bank memang akan memberi penawaran untuk memperpanjang deposito secara otomatis. Tidak ada salahnya mempertimbangkan opsi ini agar kamu bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan.
Jika kamu sudah merasa yakin berinvestasi, jangan ragu untuk melakukannya bersama Aplikasi digibank by DBS. Di sini kamu bisa mendapatkan rekomendasi investasi terbaik sesuai profil risiko dan kondisi pasar dari tim ahli kelas dunia. Selain itu, kamu juga bisa menemukan 120 lebih penawaran produk investasi yang sudah dikurasi.
Menariknya lagi investasi di Aplikasi digibank by DBS sangat praktis dan mudah karena bisa diakses secara digital selama 24/7. Prosesnya mudah dan ada tim digibank Adivisor yang sudah expert dan bersertifikat untuk memberikan arahan mengenai pilihan produk investasi yang disesuaikan dengan pasar dan kebutuhanmu agar tujuan finansial bisa tercapai di waktu yang tepat.
Klik saja di sini untuk informasi lebih lengkap tentang investasi deposito dan instrumen lainnya di Aplikasi digibank by DBS. Susun strategi investasimu sekarang juga dan capai tujuan finansialmu secepatnya!