kursi
27 Feb 2023

Kembangkan Bisnis Mebel Upcycling Furniture dengan KTA

Kredit tanpa agunan atau KTA kini bisa jadi solusi tepat bagi kamu yang butuh modal pengembangan bisnis. Salah satu contohnya adalah untuk mengembangkan bisnis mebel upcycling furniture yang ternyata punya potensi keuntungan besar.

Ini merupakan jenis bisnis mebel yang mengacu pada konsep creative reuse. Jadi, produk furniture yang dijual merupakan hasil recycle atau daur ulang. Dari furniture yang sudah rusak bisa dihasilkan produk furniture yang baru dan bernilai jual tinggi.

Peluang Bisnis Upcycling Furniture

Bisnis ini mungkin kurang familiar bagi sebagian orang. Namun perlu diketahui bahwa jenis bisnis ini cukup potensial dan layak untuk dikembangkan. Apalagi saat ini minat terhadap produk furniture yang estetik semakin tinggi.

Di zaman sekarang ini, masyarakat juga semakin paham dan sadar tentang proses recycling atau daur ulang. Bahkan aktivitas ini semakin digalakkan demi menyelamatkan lingkungan hidup dan mengurangi sampah.

Proses ini juga diberlakukan dalam proses produksi furniture atau perabotan. Bahkan nilai jual dari produk furniture hasil recycle ternyata cukup mahal, jadi tidak heran jika bisnis ini dinilai menguntungkan.

Selain punya daya pakai yang bagus, produk furniture hasil daur ulang juga punya keunikan tersendiri. Value dari produk tersebut dianggap lebih tinggi, karena cara pembuatannya juga tidak biasa dan butuh effort.

Bisa dikatakan bahwa bisnis ini memiliki peluang yang sangat besar. Kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan jika berhasil mengelola dan mengembangkan bisnis ini dengan baik.

Keuntungan Usaha Upcycling Furniture

Jenis usaha ini ternyata memiliki banyak kelebihan sehingga bisa menguntungkanmu. Berikut adalah beberapa keuntungan dari usaha upcycling furniture yang perlu kamu ketahui:

●     Modal Lebih Ringan

Keuntungan pertama, jenis bisnis ini membutuhkan modal yang lebih ringan untuk urusan bahan baku. Dalam proses pembuatan furniture, kamu pasti membutuhkan bahan baku dan harganya lebih mahal kalau kamu mengambil bahan baru.

Lain halnya jika kamu membeli bahan baku dari hasil furniture yang sudah rusak tapi masih bisa digunakan kembali. Kamu bisa membeli produk furniture dari tempat jual beli barang bekas atau mengambil furniture yang sudah dibuang.

●     Harga Jual Bisa Tinggi

Meskipun harga belinya terjangkau, namun kamu bisa menjual produk furniture yang sudah didaur ulang tadi dengan harga yang tinggi. Tentu ini akan sangat menguntungkan karena kamu bisa dapat banyak uang.

Namun perlu diketahui bahwa harga jual yang tinggi ini hanya berlaku jika kamu bisa menghasilkan produk furniture yang bagus dan berkualitas. Bahkan harganya bisa dua kali lipat dari furniture baru yang bukan hasil recycle.

●     Banyak Peminat

Produk furniture daur ulang ini memiliki banyak peminat. Sama halnya seperti produk lain yang merupakan hasil daur ulang, pasti selalu ada peminat sehingga target pasar sebenarnya sudah ada.

Banyak orang tertarik untuk menggunakan produk daur ulang karena alasan cinta lingkungan. Mereka juga biasanya mencari produk daur ulang karena ada nilai keunikan tersendiri di produk tersebut.

●     Bisa Jadi Bisnis Jangka Panjang

Ide bisnis ini bisa kamu jadikan sebagai bisnis jangka panjang. Furniture jadi salah satu produk yang akan selalu dibutuhkan dari waktu ke waktu. Jadi bisa dikatakan bahwa bisnis ini bisa berjalan terus asal dikelola dengan baik.

Dari waktu ke waktu juga pasti akan selalu ada sampah furniture yang bisa kamu daur ulang. Singkatnya, kamu tidak akan kehabisan bahan baku untuk diproduksi kembali menjadi produk yang bernilai tinggi.

●     Berdampak Bagus untuk Lingkungan

Tentu saja jenis bisnis ini akan memberikan keuntungan tersendiri bagi lingkungan. Ini merupakan jenis bisnis dimana kamu akan mengolah furniture yang sudah rusak jadi furniture baru yang punya daya guna.

Jika bisnis ini kamu kelola dengan baik, maka kamu akan berkontribusi besar dalam mengurangi sampah di dunia ini. Paling tidak kamu memiliki solusi yang tepat untuk mengelola barang yang sebenarnya menjadi sampah.

Tips Pengembangan Usaha Upcycling Furniture

Bisnis ini akan memberikan banyak keuntungan jika kamu mengembangkannya dengan baik. Berikut adalah beberapa tips pengembangan usaha upcycling furniture yang bisa kamu terapkan:

●     Kembangkan Ide Kreatif

Pengembangan bisnis ini bisa berjalan lancar kalau kamu terus berusaha mencari ide-ide yang baru. Kunci pengembangan bisnis ini adalah pada kreativitasmu dalam mengolah furniture yang sudah rusak tadi.

Jadi, cobalah untuk mencari lebih banyak referensi. Cari ide-ide desain furniture yang menarik dan sedang tren di kalangan masyarakat. Dari sini kamu bisa mencoba untuk melakukan daur ulang furniture sesuai desain-desain tadi.

●     Terapkan Digital Marketing

Selanjutnya kamu bisa menerapkan digital marketing. Teknik pemasaran satu ini memang dinilai sangat efektif di era modern seperti sekarang. Kamu bisa menggunakan media sosial dan website untuk mempromosikan bisnis.

Melalui digital marketing, kamu bisa menjangkau target audiens yang jauh lebih luas. Kamu juga bisa mendapatkan lebih banyak pembeli, tidak terbatas pada lokasi bisnismu saja.

●     Buka Toko Offline

Bisnis upcycling furniture ini bisa berjalan lancar kalau kamu punya toko offline. Jadi kamu tidak hanya menjualnya secara online, namun juga memiliki toko untuk pelayanan langsung.

Tentu dibutuhkan modal yang memadai jika kamu ingin membuka toko offline. Kamu bisa menyediakan dana Rp150 jutaan untuk persiapan membuka toko upcycling furniture ini. Dana ini bisa kamu dapatkan dengan mengajukan KTA bank online cepat cair.

Adanya toko offline akan mempermudah kamu untuk memajang semua produk furniture yang sudah didaur ulang. Jadi kamu bisa lebih mudah memperlihatkan seperti apa hasil akhir dari proses daur ulang tersebut.

Di era digital seperti sekarang masih ada banyak orang yang lebih suka berbelanja secara langsung. Jadi kamu bisa menjangkau konsumen dari kalangan tersebut. Lebih bagus lagi jika kedepannya kamu mengembangkan banyak cabang toko.

Manfaatkan KTA untuk Bisnis Mebel Upcycling Furniture

Jika kamu tertarik untuk mengembangkan bisnis ini, maka kamu bisa memanfaatkan produk KTA dari digibank by DBS. Tentu saja ada banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan dari digibank KTA ini.

Kamu bisa mengajukan pinjamannya kapan saja secara online lewat website go.dbs.com/kta atau melalui Aplikasi digibank by DBS. Proses approval-nya sangat cepat, hanya butuh 60 detik.

Kamu bisa langsung mencairkan pinjaman sampai Rp200 juta setelah approval selesai. Nominal pinjaman bisa kamu atur sesuai kebutuhan dan tenor cicilannya bisa sampai 36 bulan. Proses pengajuannya juga praktis tanpa dokumen fisik.

Supaya bisa mendapatkan KTA bank online cepat cair ini kamu hanya perlu memenuhi syarat penghasilan minimal Rp5 juta, punya e-KTP dan NPWP. Selain itu pastikan kamu berdomisili di area Jabodetabek, Surabaya, Bandung, atau Semarang.

Produk KTA dari digibank by DBS ini akan menjadi solusi tepat bagi kamu untuk mengembangkan bisnis mebel upcycling furniture. Langsung saja lakukan pengajuan sekarang dan susun strategi yang tepat agar bisnismu berkembang lancar.

Kamu bisa klik di sini https://www.dbs.id/digibank/id/id/pinjaman/produk-pinjaman/digibank-kta-instan untuk dapat informasi lebih lengkap atau melakukan pengajuan.

 

Apply digibank KTA