Rekening
01 Aug 2023

5 Cara Cerdas Cek Rekening Buat Kamu Si Pelupa

Kebutuhan transfer dana bisa muncul kapan saja dan hal tersebut sebenarnya tidak sulit untuk dilakukan di zaman sekarang. Saat ini proses transaksi dan kirim dana bisa kamu jangkau dengan mudah lewat layanan digital. Bahkan kamu bisa mengaksesnya hanya dari satu genggaman tangan pakai aplikasi mobile. Hanya saja ada beberapa hal yang mungkin masih menjadi tantangan apalagi bagi kamu yang pelupa.

Di tengah zaman modern seperti sekarang sebenarnya kebutuhan perbankan semakin praktis dan mudah dijangkau. Kamu bisa pakai rekening digital bahkan menggunakan layanan aplikasi transfer uang gratis kapan saja. Tapi tetap saja jadi sulit jika kamu ternyata masih sering lupa nomor rekening. Mari cari tahu seperti apa cara mudah untuk cek nomor rekening bank jika kamu benar-benar pelupa.

Cara Praktis Cek Rekening Bank

Meskipun kamu pelupa dan mungkin sering kebingungan mengingat nomor rekening sendiri, cobalah untuk tidak panik. Ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mengecek nomor rekeningmu. Berikut ini pilihan cara yang bisa kamu lakukan:

1. Periksa Buku Tabungan

Cara paling mudah untuk mengetahui nomor rekeningmu adalah dengan mengeceknya lewat buku tabungan. Buku tabungan memuat informasi lengkap tentang rekening yang kamu miliki. Selain nomor rekening, kamu juga bisa mengecek jumlah saldo dan catatan transaksi. Namun ini hanya bisa kamu periksa jika kamu rajin melakukan pencetakan buku tabungan di bank.

Di zaman sekarang ini mungkin tidak banyak orang yang masih aktif membuka buku tabungan mereka. Sekarang masyarakat mayoritas memakai rekening digital dan tidak memiliki buku tabungan secara fisik. Namun jika kamu masih memiliki buku rekening tersebut, simpanlah baik-baik karena di dalamnya ada banyak informasi penting.

2. Buka Aplikasi Bank Digital

Jika kamu adalah pengguna layanan bank digital, maka kamu bisa langsung buka aplikasinya. Tentu saja informasi mengenai nomor rekening dan detail tabunganmu secara lengkap ada di aplikasi tersebut. Ini jauh lebih mudah untuk dilakukan karena kamu bisa membukanya langsung dari smartphone.

Di zaman modern seperti sekarang memang banyak orang lebih tertarik memakai layanan perbankan digital. Bahkan untuk memenuhi kebutuhan kirim dana juga pakai aplikasi digital. Apalagi sekarang banyak pilihan aplikasi transfer uang gratis yang benar-benar mudah dipakai. Jika memungkinkan, kamu bisa mulai beralih ke layanan perbankan digital semacam ini.

Adanya layanan perbankan digital benar-benar akan mempermudah kamu dalam mengecek rekening dan mengelolanya. Kebutuhan transfer juga bisa jadi lebih mudah dipenuhi karena tinggal akses aplikasinya saja di smartphone. Layanan ini benar-benar cocok bagi kamu yang pelupa, karena tinggal klik aplikasi untuk mengakses informasi lengkap mengenai rekeningmu.

3. Gunakan Layanan ATM

Bagi kamu pengguna ATM, cek nomor rekening juga masih memungkinkan untuk dilakukan lewat ATM. Kamu tinggal masukkan kartu ATM kemudian pilih menu yang bisa menunjukkan informasi nomor rekening. Misalnya saja menu Mutasi Rekening yang akan menampilkan nomor rekening lengkap dengan riwayat transaksi yang sudah kamu lakukan.

Hanya saja cara ini cukup ribet karena kamu harus mencari mesin ATM terdekat. Ini mungkin bisa jadi pilihan jika kamu memang kebetulan ingin memakai ATM, misalnya saat ingin mengambil dana tunai. Tidak ada salahnya untuk mengecek rekening dan memeriksa nomor rekening kamu sebagai tindakan antisipasi kalau sewaktu-waktu dibutuhkan.

4. Hubungi Call Center

Pilihan cara terakhir yang bisa kamu lakukan jika ingin cek nomor rekening adalah hubungi call center. Ini bisa jadi pilihan kalau kamu memang benar-benar lupa, tidak ada buku tabungan dan tidak bisa mengecek secara mandiri. Jangan ragu untuk menghubungi layanan call center dari bank yang kamu pakai supaya bisa dapat informasi akurat.

Tips Menyimpan Nomor Rekening bagi Si Pelupa

Sebenarnya kejadian lupa nomor rekening ini bisa dialami siapa saja. Apalagi kalau kamu adalah tipe orang yang mudah lupa. Cobalah untuk menerapkan beberapa tips ini saat menyimpan nomor rekeningmu:

1. Simpan secara Tertulis

Tips pertama dan paling mudah untuk dilakukan adalah menyimpan nomor rekening secara tertulis. Tuliskan saja nomor rekeningmu secara lengkap kemudian simpan di tempat yang aman. Pastikan tempat penyimpanannya mudah untuk diketahui dan bisa kamu jangkau kapan saja. Jika sewaktu-waktu butuh informasi nomor rekening untuk transfer kamu bisa langsung cek tulisan tersebut.

2. Minta Bantuan Orang yang Terpercaya

Jika kamu benar-benar tipe orang yang pelupa maka tidak ada salahnya meminta bantuan orang lain asalkan bisa dipercaya. Kamu bisa meminta bantuan orang terdekat seperti kakak, adik atau pasangan untuk mencatat nomor rekeningmu. Ini bisa jadi pilihan tepat kalau kamu sudah terlalu sering lupa dan kesulitan mengingat rekening sendiri.

Kamu juga bisa minta orang terdekat untuk melakukan transaksi denganmu. Pilihlah aplikasi transfer uang gratis untuk digunakan. Kirimkan sejumlah dana ke rekeningmu dan ini bisa diulang secara berkala. Jadi saat butuh nomor rekening, datanya akan selalu ada di riwayat transaksi.

3. Gunakan Bank Digital

Tentunya di zaman digital seperti sekarang ini kamu sangat disarankan untuk memakai aplikasi bank digital yang jauh lebih mudah untuk diakses. Jika kamu menggunakan layanan ini maka akan jauh lebih mudah untuk mengecek rekening kapan saja. Transfer juga jauh lebih praktis karena kamu tinggal membuka aplikasi di smartphone.

Lagipula sekarang ini ada banyak sekali layanan bank digital yang menawarkan beragam keuntungan. Tidak hanya memberi kemudahan akses rekening dan transaksi tapi kamu juga bisa lebih hemat. Biasanya mereka hadir dengan aplikasi smartphone yang mempermudah proses transaksi. Menariknya lagi banyak juga yang menawarkan aplikasi transfer uang gratis jadi kamu bisa lebih hemat meskipun banyak transaksi.

Pada dasarnya jika kamu pelupa maka kamu harus punya trik khusus untuk menyimpan informasi rekeningmu. Pemakaian layanan perbankan digital akan sangat membantu dan bisa jadi pilihan yang tepat. Asalkan kamu memilih perbankan digital yang benar-benar terpercaya dan mudah untuk diakses kapan saja.

Gunakan Bank Digital Terpercaya Agar Transaksimu Aman

Tentunya kamu bisa mempercayakan kebutuhan transaksi dan pengelolaan rekening dari digibank by DBS. Di sini kamu akan mendapatkan banyak keuntungan dan kemudahan dalam mengelola rekening pribadi. Tersedia pula aplikasi mobile yang sangat mudah untuk diakses kapan saja kamu butuhkan.

Kamu bisa langsung buka rekening secara online tanpa harus mengantre lama di bank. Selain itu, kamu juga bisa dapat kemudahan kirim uang tanpa biaya karena mereka memiliki layanan aplikasi transfer uang gratis serta gratis transfer tanpa kuota. Akses informasi rekening juga jauh lebih mudah karena kamu bisa membuka aplikasinya kapanpun, tentunya dengan limit Rp250 juta ketika bertransaksi perharinya dengan fitur transfer secara real time.

Tentunya layanan dari digibank by DBS ini akan sangat mempermudah kebutuhan manajemen finansialmu. Transfer dana dan berbagai kebutuhan perbankan juga jadi jauh lebih praktis sekaligus tetap aman untuk dilakukan. Langsung saja klik di sini untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.